Sabar, Penutupan Gunung Bromo dan Semeru Diperpanjang

Sabar, Penutupan Gunung Bromo dan Semeru Diperpanjang - GenPI.co JATIM
Kawasan Taman Nasional Bromo Tengger Semeru, di Jawa Timur ditutup pada 14-15 Maret 2021. (ANTARA/Vicki Febrianto)

Jatim.GenPI.co - Balai Besar Taman Nasional Bromo Tengger Semeru (BB TNBTS) memutuskan untuk memperpanjang masa penutupan kawasan wisata Gunung Semeru dan pendakian Gunung Semeru. 

Keputusan tersebut menyusul perpanjangan masa Pemberlakukan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat hingga 25 Juli 2021. 

BACA JUGA: Belum Puncak, Bromo Sudah Berubah Memutih bak Gunung Es

"Penutupan objek wisata alam di kawasan Taman Nasional Bromo Tengger Semeru diperpanjang hingga 25 Juli 2021," ujar Pelaksana Tugas Kepala BB TNBTS Novita Kusuma Wardani, Rabu (21/7). 

Perpanjangan penutupan kawasan taman nasional tersebut tertuang dalam surat dengan nomor PG.20/T.8/BIDTEK/BIDTEK.1/KSA/2021.

Pihaknya berharap dengan penutupan kegiatan wisata di kawasan Bromo Tengger Semeru dapat iku menekan angka penyebaran Covid-19. 

Kawasan Gunung Bromo dan Semeru sudah tutup sejak pertama kali pelaksanaan PPKM Darurat diterapkan 3 Juli 2021. 

Saat ini kawasan Pegunugan Tengger tersebut tengah memasuki puncak musim kemarau. Beberapa titik seperti di Lautan Pasir Bromo terlihat memutih karena embun upas. 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya