Jalan-jalan Ke Malang Jangan Lupa Mampir ke Warung Rujak Terkenal

Jalan-jalan Ke Malang Jangan Lupa Mampir ke Warung Rujak Terkenal - GenPI.co JATIM
Rujak Manis Ananas (Rumanas) Pak Bejo di di Jalan Mundu 2A. (Foto: Website Malangkota.go.id)

Jatim.GenPI.co - Cuaca panas memang paling enak untuk berkuliner yang manis dan segar untuk menghilangkan lelah akibat sengatan sinar matahari.

Apabila anda tengah mengalaminya dan sekarang berada di Kota Malang, pas banget!.

BACA JUGA: Gasing di Desa Sombo Lumajang Lestari Tak Tergerus Zaman

Di sana ada salah satu rujak manis yang terkenal dan melegenda, namanya Rujak Manis Ananas (Rumanas) Pak Bejo.

Dilansir dari website resmi malangkota.go.id rujak manis ini sudah berhasil menggoyang lidah pada penikmatnya sejak 1975 silam.

Bila anda berniat ke sana, lokasi rujak manis ini berada di kedai Jalan Mundu no 2, Bareng,  Klojen, Kota Malang.

“Tak hanya rujak manis, kami juga menyajikan satu menu unik dan sepertinya hanya ada di sini, yaitu burger tahu. Tahu yang dibelah dua diisi bumbu rujak manis dan ditambah bawang goreng, sehingga rasanya enak,” ujar Didik salah satu pengawai Rumunas Pak Bejo.

Rujak manis, Rumunas Pak Bejo ini pada awal berdirinya tidak menetap di satu lokasi saja melainkan berkeliling Kota Malang.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya