Wisata TNBTS Sudah Buka, Tapi Masih Sepi Pengunjung

Wisata TNBTS Sudah Buka, Tapi Masih Sepi Pengunjung - GenPI.co JATIM
Sedaer Tubing salah satu destinasi wisata di Desa Gubugklakah (foto: Dinas Pariwisata Kabupaten Malang)

GenPI.co Jatim - Kawasan wisata Taman Nasional Bromo Tengger Semeru (TNBTS) resmi kembali menerima pengunjung per 30 November 2021 kemarin.

Sayangnya, meski sudah kembali buka, beberapa destinasi wisata masih belum bangkit.

Seperti di Desa Wisata Gubugklalah yang hingga saat ini belum menerima kunjungan wisatawan secara signifikan.

BACA JUGA:  Jadwal dan Harga Tiket Kereta Malang-Yogayakarta Tengah Desember

Kepala Desa Gubugklakah Nur Mahiryono mengatakan kunjungan wisatawan masih belum ada peningkatan.

“Desa Wisata Gubugklakah memang sudah diperbolehkan untuk kembali buka, tapi sampai saat ini pengunjungnya yang datang masih dari warga lokal,” ujar Nur saat dikonfirmasi, Jumat (3/12).

BACA JUGA:  Hutan Pinus Semeru Malang, Dulu Menyeramkan Kini Memesona

Menurutnya, kebanyakan wisatawan yang berkunjung ke Desa Wisata Gubugklakah adalah wisatawan yang baru turun dari Gunung Bromo. Untuk itu, Gubugklakah sebagai kawasan penyangga TNBTS, pihak desa telah mempersiapkan beberapa persiapan sudah dilakukan oleh warga sekitar.

“Kami telah mempersiapkan penginapan, sekarang warga sudah mulai bersiap-siap. Karena biasanya yang datang kesini itu carinya penginapan,” ucapnya.

BACA JUGA:  Pengumuman! Tempat Wisata di Kota Malang Tutup saat Nataru

Jika dalam kondisi normal atau sebelum pandemi, puncak kunjungan wisatawan terjadi mulai 24 Desember sampai 1 Januari. Hal tersebut biasa terjadi seperti tahun-tahun sebelumnya. Akan terapi kini ada kebijakan baru yang membuatnya tidak ingin terlalu berharap di momen pergantian tahun kali ini.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya