Durian Ripto Trenggalek Jadi Primadona, Bupati: Alhamdulillah

Durian Ripto Trenggalek Jadi Primadona, Bupati: Alhamdulillah - GenPI.co JATIM
Bupati Trenggaek Moch Nur Arifin saat berkunjung ke sentra pembibitan tanaman durian varietas Ripto di Desa Dukuh, Trenggalek, (ANTARA/HO - Humas Pemkab Trenggalek)

GenPI.co Jatim - Bupati Trenggalek Mochamad Nur Arifin senang karena permintaan benih atau bibit durian varietas Ripto meningkat.

Permintaan durian Ripto yang meningkat semenjak video Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengonsumsi buah durian asli Trenggalek beberapa waktu yang lalu.

"Alhamdulillah penjualan kami meningkat, baik permintaan lokal hingga luar Trenggalek. Harapan kami durian jenis Ripto bisa tersalurkan dan di Trenggalek sendiri banyak yang menanam durian jenis ini sehingga permintaan durian Ripto bisa tercukupi," katanya pada Jumat (14/1) kemarin.

Durian jenis Ripto diperkiraan mulai panen pada Maret atau April mendatang. Saat ini posisi pohon sedang berbunga.

BACA JUGA:  Bung Karna Ingatkan Pelaku Usaha Pupuk, Dengarkan

Nah, jika hujan tidak lebat, diprediksi panen durian melimpah pertengahan tahun ini.

Salah satunya panen varietas durian Ripto yang masih banyak ditemukan di belantara hutan Kecamatan Watulimo, Munjungan serta Kampak.

BACA JUGA:  Bupati Karna Beri Pesan Penting Distribusi Pupuk, ini Katanya

"Kami saat ini berada di salah satu nursery di Desa Dukuh, milik Pak Saroji. Di sini ada beberapa bibit durian," katanya mempromosikan.

Saat ini, bibit atau benih durian Ripto banyak yang menjual. Petani Kecamatan Watulimo dan sekitarnya sudah berhasil mencangkok bibit durian Ripto.

BACA JUGA:  Pemkot Kediri Punya Cara Jempolan Hijaukan Sekolah, Perhatikan

Bagi masyarakat yang tidak sabar, dia sarankan untuk mulai menanam bibit durian unggulan masyarakat Trenggalek itu.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya