4 Kesalahan Menggunakan Sunscreen yang Tak Anda Sadari

14 Mei 2022 04:00

GenPI.co Jatim - Sunscreen digunakan untuk melindungi kulit anda dari paparan sinar matahari.

Namun tahukah anda, meskipun sunscreen bertugas melindungi kulit dari sinar matahari, namun wajib digunakan secara benar.

Berikut ini adalah empat kesalahan menggunakan sunscreen yang tak anda sadari

1. Hanya satu kali mengoleskan sunscreen sepanjang hari

BACA JUGA:  3 Manfaat Jalan Kaki yang Jarang Anda Ketahui

Sunscreen hendaknya jangan anda oleskan ke kulit satu kali untuk melindungi kulit dari sinar matahari, meskipun terdapat kandungan SPF yang tinggi.

Alasan anda oleskan sunscreen lebih dari sekali karena bakal luntur atau hilang saat anda berkeringan dan terkena air.

BACA JUGA:  Daging PMK Aman Dikonsumsi? Begini Penjelasan dari Pakar Unair

Saran, sebaiknya oleskan sunscreen setiap dua jam sekali.


2. Cuma mengoleskan sunscreen pada kulit yang terbuka

Kebanyakan anda biasanya menggunakan sunscreen hanya pada kulit yang terpapar matahari saja.

BACA JUGA:  Persyaratan Beasiswa BIM Kemendikbudristek, Simak Dulu Yuk!

Tahukah anda, sebenarnya menggunakan sunscreen yang baik adalah rata ke seluruh bagian tubuh, meskipun bagian tersebut ditutupi oleh baju.

Apabila sunscreen tidak digunakan ke seluruh tubuh, hasilnya tidak akan optimal.

 

3. Baru pakai sunscreen sesaat sebelum keluar rumah

Kulit membutuhkan waktu setidaknya 30-60 menit untuk menyerap sunscreen.

Apabila anda baru menggunakannya beberapa saat sebelum beraktivitas keluar rumah, maka perlindungan kurang optimal.

Hal ini berisiko kulit anda tetap bisa terbakar sinar matahari.

 

4. Hanya menggunakan sunscreen ketika sedang panas terik

Anda sebaiknya selalu menggunakan sunscreen bagaimanapun cuacanya, sekalipun saat musim hujan. Sinar UVB yang menyebabkan luka bakar memang melemah pada saat musim hujan, namun sinar UVA datang lebih kuat.

Selalu ingat, sina UVA dan UVB sama-sama dapat menyebabkan kanker kulit dan kerusakan sel akibat sinar matahari.

Maka dari itu, anda tetap harus menggunakan sunscreen meskipun musim hujan atau ketika mendung.

Menggunakan sunscreen juga berfungsi untuk menjaga kelembababn kulit sehingga kulit tidak akan dehidrasi. (Hellosehat)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Fitra Herdianariestianto

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JATIM