Segudang Alasan Kain Katun Jadi Favorit, Desainer Surabaya ini Beri Penjelasan

01 November 2022 11:00

GenPI.co Jatim - Kain berbahan katun menjadi pilihan utama untuk dijadikan bahan pembuatan pakaian.

Banyak merek terkenal hingga industri UMKM memilih menggunakan bahan katun.

"Dalam dunia fashion yang sangat umum, bahan katun banyak dipakai (produk fashion, red)," kata Dosen Ilmu Tekstil Desain Fashion & Tekstile (DFT) UK Petra, Embran Nawawi S.Ds M.Sn kepada GenPI.co Jatim, Senin (31/10).

BACA JUGA:  Jadwal Bioskop Malang, Berikut ini Film yang Telah Tayang Hari ini

Alasan banyaknya produsen fashion memakai bahan katun menurut Embrn karena sifatnya yang ramah pada kulit.

Di samping bahannya yang ramah terhadap kulit, perawatan kain jenis katun menurut Embran mudah.

BACA JUGA:  Mengintip Sisa Kemeriahan Karnaval Nang Tunjungan Surabaya

"(Katun, red) lebih ramah terhadap kulit," jelasnya.

Lanjutnya, modifkasi atau perancangan produk fashion berbahan katun juga disebutnya lebih sederhana.

BACA JUGA:  Buah dan Sayur ini Mampu Menjaga Kesehatan Ginjal

"Katun itu juga cocok untuk semua musim. Tinggal dimodifikasi, dibuat tebal atau tipis," terang Embran.

Embran menambahkan, terdapat beberapa negara yang menjadi produsen kain katun terbaik di dunia dan mendominasi pasar dunia.

"Katun-katun terbaik di dunia banyak dari Amerika, Australia, Mesir itu mendominasi. Indonesia pun punya katun tetapu tidak mendominasi pasar global," ungkapnya. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JATIM