Gatal Tanpa Sebab Jangan Dianggap Remeh, Bisa Jadi Gejala Diabetes

15 November 2022 04:00

GenPI.co Jatim - Diabetes memang layak disebut sebagai salah satu penyakit silent killer karena gejala awal yang tidak banyak diketahui orang.

Sekretaris Umum Perkumpulan Endokrinologi Indonesia (PERKENI) DR. Dr. Wismandari, SpPD, K-EMD menjelaskan, gejala diabetes saat ini bisa juga dari rasa gatal tanpa penyebab yang jelas.

"Kalau ada bentol mudah (dilihat), pada orang diabetes sering ditemukan tapi nggak ada kelainan, jika itu terjadi periksa gula darah," katanya, Selasa (15/11).

BACA JUGA:  4 Manfaat Mencuci Wajah Sebelum Tidur, Cegah Iritasi Mata Hingga Jerawat

Nah supaya kamu lebih yakin apakah rasa gatal yang tidak jelas asal usulnya merupakan diabetes, ada baiknya segera melakukan pemeriksaan laboratorium.

Ada beberapa jenis pemeriksaan yang bisa dilakukan untuk penderita diabetes, seperti pemeriksaan gula darah puasa, gula darah dua jam setelah makan, atau pemeriksaan HbA1C untuk mengukur hemoglobin yang berikatan dengan gula darah.

BACA JUGA:  Pentingnya Pendidikan Karakter Anak, Ini Kata Bunda Rini Indriyani

Gejala diabetes lainnya adalah mudah terjadi infeksi tubuh, misalnya infeksi di kemaluan dan infeksi paru.

Selain itu, biasanya orang yang terkena diabetes, kata Wismandari meliputi mudah haus, mudah lapar, dan banyak kencing.

BACA JUGA:  Angkat Busana Bertema Tragedi Kanjuruhan, Desainer Malang Selipkan Pesan Khusus

Sementara itu Wismandari mengingatkan untuk selalu menjaga gaya hidup untuk meminimalisir risiko diabetes, terlebih ada riwata keturunan keluarga.

Asupan makanan dan minuman juga wajib dijaga di tengah menjamurnya minuman-minuman manis.

"Pola hidup sekarang tidak sehat sangat mempengaruhi anak-anak muda mengalami diabetes lebih dini," jelasnya.

Sedangkan untuk makan, penting juga memperhatikan gizi lengkap dan seimbang.

"Bukan nasi yang bikin diabetes, tapi jumlah kalori dan berapa porsi yang dimakan," ujar dia. (ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Fitra Herdianariestianto

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JATIM