Alasan Meminum Lidah Buaya Baik untuk Tubuh

02 Juni 2021 16:00

Jatim.GenPI.co - Lidah buaya kaya akan manfaat. Tidak hanya kecantikan, tapi juga untuk kesehatan. 

Tumbuhan yang banyak ditemui di daerah tropis ini ternyata sangat bagus untuk tubuh. Tak hanya itu, tanaman ini juga menyegarkan bila dijadikan minuman. Berikut beberapa manfaat lidah buaya yang dirangkum dari Health Line. 

BACA JUGA: Selamat Hari Susu Sedunia, ini Manfaat Susu Sapi

1. Pemunuhan cairan tubuh

Tanaman ini sangat padat air yang dapat mencegah atau mengatasi dehidrasi. Pemenuhan cairan tubuh bisa sangat bagus untuk membantu detoksifikasi tubuh. Hidrasi dapat membersihkan dan membuang kotoran dalam tubuh. 

2. Fungsi hati

Meminum lidah buaya baik untuk menjaga kesehatan hati, karena dapat melembabkan dan kaya fitonutrien.

3. Sembelit

Kandungan air yang cukup banyak pada lidah buaya merawat usus anda. Selain itu, lidah buaya juga menormalkan bakteri sehat dalam usus. 

4. Kesehatan kulit

Lidah buaya sumber antioksidan dan vitamin yang dapat membantu kesehatan kulit. Senyawa dalam tumbuhan ini juga telah terbukti menetralkan efek radiasi ultraviolet (UV). 

Kulit jadi tereliminasi dari kerusakan akibat sinar UV, serta mencegah gari-garis halus. Selain itu, pemenuhan cairan dipercaya dapay menurangi frekuensi munculnya jerawat. 

5. Pemenuhan nutrisi

Tak bisa disangkal lagi lidah buaya kaya akan mineral dan vitamin, seperti B, C, E dan asam folat. Tanaman ini menjadi satu-satunya sumber vitamin B-12. 

6. Meredakan mulas

Sering terserang maag, lidah buaya bisa menjadi alternatif pengobatan. Kadnungan dalam lidah buaya dapay membantu mengontrol sekresi asam di perut. 

7. Baik untuk pencernaan

Kandungan lidah buaya dipercaya mampu membantu gula dan lemak untuk menjaga pencernaan tetap berjalan normal. 

Tak hanya itu, lidah buaya bisa mengurangi iritasi pada lambung dan usus. 

BACA JUGA: Hari Jadi Surabaya Kurang Tepat, Ini Kata Komunitas Sejarah

8. Kecantikan

Tak bisa dipungkiri lidah buaya juga bermanfaat untuk kecantikan dan kulit. Menghapus riasan, menghapus luka bakar, pelembap ringan, dan mengobati kulit kepala yang teriritasi. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Baehaqi Almutoif

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JATIM