Makanan Pembangkit Hubungan Suami Istri di Ranjang, Apa Saja?

08 September 2021 15:00

Jatim.GenPI.co - Hubungan suami istri di ranjang ada kalanya naik turun, kadang pula kurang bersemangat untuk melakukannya.

Apabila hal tersebut terjadi, ada kalanya perlu tambahan suplemen supaya hubungan suami istri tetap hangan di ranjang. Tapi, suplemen yang dimaksud bukanlah berasal dari obat-obatan kimia melainkan dari bahan alami.

Bahan-bahan alami itu diperoleh dari makanan yang kita konsumsi setiap harinya.

BACA JUGA:  3 Cara Mudah Kenalkan Seni Pada Anak, Apa Saja?

Melansir dari Hellosehat, berikut ini adalah jenis makanan yang dapat membantu hubungan suami istri tetap hangat.

1. Apel

BACA JUGA:  Istri Wajib Perhatikan Titik-Titik ini, Suami Pasti Senang

Sebuah penelitian di tahun 2014 yang dilakukan pada 700 orang wanita mendapatkan hasil, jika rata-rata mengonsumsi apel kira-kira 1 sampai 2 buah perhari dapat memiliki hasrat berhubungan yang lebih baik dibandingkan dengan yang tidak mengonsumsi apel sama sekali.

Wanita yang mengonsumsi apel juga memiliki fungsi lubrikasi yang lebih baik. Hal ini dihubungkan dengan apel yang kaya akan phytoestrogen, suatu senyawa yang bersifat meniru hormon estrogen dalam tubuh.

BACA JUGA:  Lakukan Posisi Satu ini, Istri Angkat Tangan Tak Berdaya

2. Kacang

Jenins kacang seperti walnut dan almond dapat membantu memperbaiki hubungan suami istri.

Pada jenis kacang-kacangan ini, terkandung suatu senyawa asam amino yang disebut L-arginine.

Di dalam tubuh, arginine akan diubah menjadi nitrit oksida, yang membantu melebarkan pembuluh darah dan meningkatkan aliran darah ke seluruh bagian tubuh.

Seorang pria yang teratur mengonsumsi walnut memiliki kualitas yang lebih bagus. Semntara bagi wanita, kacang almond kaya akan vitamin E dan dapat membantu mengatasi kekeringan pada area pribadi.

3. Cabai

Cabai memiliki senyawa yang disebut capsaicin, dimana dapat meningkatkan sirkulasi darah dalam tubuh, peredaran darah yang lancar dinilai dapat meningkatkan hubungan suami istri.

Selain itu, capsaicin melepaskan endorfin, suatu hormon yang berperan dalam memberi Anda rasa nyaman dan bahagia. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Fitra Herdianariestianto

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JATIM