Daun Pegagan, Tanaman Liar Kaya Manfaat

29 Maret 2021 06:30

Jatim.GenPI.co - Daun pegagan atau Centella asiatica merupakan salah satu dari sekian banyak tanaman tumbuh secara liar yang kaya manfaat kesehatan.

Dilansir dari alodokter, daun pegagan memiliki khasiat menjaga kesehatan kulit dan mengatasi masalah pada kulit yang lain.

BACA JUGA: Menu Berbuka dengan Masakan Timur di Surabaya, Hemm...

Seperti, kulit menjadi sehat, cerah dan bersih.

Berikut ini beberapa manfaat daun pegagan untuk kulit:

1. Mengurangi stretch mark

Para wanita dan juga wanita hamil, biasanya kurang percaya diri jika ada stretch mark.

Ekstrak daun bisa digunakan untuk menguranginya, biasanya dalam bentuk gel, losiom atau krim.

Efektivitasnya bahkan dinilai bisa menyamakan minyak zaitun dan minyak almond untuk memperbaiki bentuk dan tekstur kulit.

Meski demikian manfaat daun pegagan yang satu ini masih perlu diteliti lebih lanjut.

2. Menyamarkan luka parut

Kandungan asiaticoside di dalam daun pegagan ini dapat merangsang produksi kolegan yang baik untuk memperbaiki dan merangsang pertumbuhan jaringan kulit.

Dengan kandungan tersebut, daun pegagan kerap digunakan untuk menyamarkan bekas luka atau jaringan parut.

3. Menyembuhkan luka pada kulit

BACA JUGA: Mengintip Gaya Bersepeda Orang Nomor Dua di Surabaya

Daun pegagan memiliki sifat antiradang, antibakteri dan antioksidan.

Ketiganya ini sangat penting dalam proses penyembuhan luka. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Fitra Herdianariestianto

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JATIM