Daftar Obat Kembung yang Bisa Didapatkan di Apotek

02 Desember 2021 13:00

GenPI.co Jatim - Mengalami perut kembung pastilah tidak nyaman. Aktivitas jadi terganggu karena gerak jadi terbatas.

Perut kembung disebabkan oleh penumpukan gas di perut. Obati agar perut kembung bisa segera tuntas. Berikut ini beberapa obat perut kembung.

1. Simethicone

BACA JUGA:  Sakit Perut Jangan Disepelekan, Waspadai Gejalanya

Obat ini bisa didapatkan di apotek. Namun yang perlu diperhatikan adalah pahami dulu aturan meminumnya. Perhatikan yang disampaikan dokter atau apoteker.

Baiknya obat ini diminum setelah makan dan sebelum tidur, atau petunjuk dokter maupun apoteker.

BACA JUGA:  Manfaat Kunyit untuk Perut Ajaib, Bikin Perut Tenang

2. Bismuth subsalicylate

Bismuth subsalicylate bisa didapatkan di apotek. Beberapa obat ini yakni Pepto Bismol, Kaopectate, dan Maalox.

BACA JUGA:  Tips Menghindari Perut Kembung Setelah Sahur, Hindari Kopi

Pehatikan betul aturan mengonsumsinya dan hindari pemakaian terlalu berlebihan.

3. Antasida

Obat ini bermanfaat untuk mengatassi kelebihan gas di perut. Minum obat ini beberapa jam sebelum makan atau satu jam sesudah makan.

Sebelumnya pastikan telah membaca aturan dengan betul. Obat ini tidka dianjurkan untuk diminum selama 2 minggu lebih kecuali atas saran dokter.

Periksakan ketika mengalami gejala seperti mual atau muntah, berat badan turun, sakit kepala, nyeri tulang dan otot, serta tubuh terasa lemas. (Hello Sehat)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Baehaqi Almutoif

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JATIM