Wali Kota Surabaya Keluarkan Peringatan Keras, Tak Mampu Munduro!

04 Januari 2022 18:30

GenPI.co Jatim - Wali Kota Surabaya, Eri Cahyadi menginstruksikan kepada seluruh lurah untuk aktif terjun langsung merampungkan permasalahan warga.

Mantan kepala Bappeko Surabaya itu juga meminta lurah memberikan kemudahan dan keterbukaan akses komunikasi kepada warga.

"Karena buat saya, lurah adalah jabatan yang sangat penting ketika memajukan sebuah kota. Ketika warga bertanya, maka permasalahan cukup berhenti di kelurahan," kata Eri, Selasa (4/1).

BACA JUGA:  Persiapkan Diri, Piala Wali Kota Surabaya Segera Digelar Lagi

Dia menyebutkan, setiap jabatan telah melalui proses asesmen yang melihat pada kemampuan atau kompetensi masing-masing.

Karenanya, Eri menilai, setiap lurah harus mempertanggungjawabkan hal tersebut.

BACA JUGA:  SOTK Berlaku, Wali Kota Surabaya Siap Copot Pejabat Tak Solutif

Apabila merasa berat, dirinya mempersilahkan para lurah untuk membuat surat pernyataan pengunduran diri.

"Kalau njenengan tidak mampu, munduro gak popo (Kalau anda tidak mampu, silahkan mundur tidak apa-apa)," tegasnya.

BACA JUGA:  Pemkot Surabaya Kembangkan Potensi Wisata, Sektor ini Andalannya

Eri mengaku telah menyiapkan kontrak kerja untuk para lurah tersebut. Nantinya, lurah bakal dievaluasi untuk pertanggungjawaban kinerja.

"Jadi, kinerja lurah atau camat itu nanti akan dinilai melalui hasil output dan outcome-nya itu sesuai atau tidak," terangnya. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Baehaqi Almutoif Reporter: Ananto pradana

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JATIM