Waduh, 2 Pekerja Migran Tiba di Bandara Juanda Positif Covid-19

23 Januari 2022 13:30

GenPI.co Jatim - Pekerja migran Indonesia (PMI) mulai berdatangan di Bandara Juanda Sidoarjo.

Skrining ketat dilakukan kepada para pekerja yang baru datang.

Dua orang pekerja migran dilaporkan terkonfirmasi positif virus Covid-19, hasil dari pemeriksaan PCR.

BACA JUGA:  Pernyataan PT CKS Soal Pekerja Migran di BLK Malang Mengejutkan

Panglima Komando Daerah Militer (Pangdam) V/Brawijaya Mayjend TNI Nurchahyanto mengatakan, Sabtu (22/1) kemarin, ada sebanyak 129 pekerja migran Indonesia tiba di Bandara Juanda.

Rombongan pekerja migran tersebut keberangkatan dari negara Malaysia dengan pesawat Malaysia Airlines.

BACA JUGA:  Polisi Periksa Saksi Ahli Kaburnya Pekerja Migran dari BLK Malang

"Saya bersama Kepala Kepolisian Daerah Jawa Timur memantau langsung proses skrining Covid-19, mulai dari Bandara Juanda hingga ke tempat karantina di Asrama Haji Sukolilo Surabaya," katanya tertulis, Minggu (23/1).

Kedua pekerja migran tersebut diketahui positif Covid-19 setelah menjalani tes swab PCR.

BACA JUGA:  Lokasi Karantina Pekerja Migran di Jatim Siap, Berikut Daftarnya

"Dua orang yang terkonfirmasi positif COVID-19 kemarin langsung dievakuasi ke Rumah Sakit Umum Daerah dr Soetomo Surabaya," katanya.

Dia mengungkapkan, tim dokter RSUD dr Soetomo masih mendalami jenis Covid-19 yang menginfeksi kedua pekerja migran tersebut.

"Kemarin masih dinyatakan sebagai COVID-19 biasa. Tapi masih didalami oleh tim dokter untuk mengetahui apakah varian baru Omicron," katanya.

Pekerja migran lainnya yang dinyatakan negatif Covid-19 tetap diwajibkan karantina selama tujuh hari di Asrama Haji Sukolilo Surabaya.

"Kemarin dari Bandara Juanda sudah kami sediakan bus untuk menuju ke tempat karantina di Asrama Haji Sukolilo Surabaya," katanya.

Mereka yang negatif dan dikarantina di Asrama Haji akan dilakukan tes PCR lagi pada hari keenam.

Pemerintah memang mulai mengaktifkan kembali kedatangan dari luar negeri setelah sebelumny atutup sekitar 4 bulan. (ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Baehaqi Almutoif

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JATIM