Komunitas Milenial dan Tukang Becak Malang Dukung Ganjar Pranowo

12 Maret 2022 23:00

GenPI.co Jatim - Dukungan terhadap Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo untuk maju sebagai di Pilpres 2024 terus berdatangan.

Salah satunya oleh komunitas milenial pendukung Ganjar bersama ratusan pengayuh becak Kota Malang.

Komunitas ini punya cara unik untuk mendeklarasikan dukungan, dengan cara membagikan sembako kepada masyarakat Kota Malang.

BACA JUGA:  Ganjar, Prabowo, Risma Diidamkan Mak-Mak Maju Pilpres 2024

“Kami pendukung Ganjar menjadi presiden. Kami menilai sosoknya cerdas, berprestasi, santun, dan bisa menggandeng para milenial, untuk membangun Indonesia di tahun 2024,” ujar koordinator kegiatan tersebut, Mahmud, Sabtu (12/3).

Mahmud berkomitmen akan terus berupaya untuk memberikan dukungan kepada Ganjar Pranowo sebagai calon presiden mendatang.

BACA JUGA:  Soal Pilpres 2024, Puan Maharani Akhirnya Angkat Bicara

Menurutnya, sosok pria berusia 53 tahun itu merupakan sosok pemimpin yang mengedepankan kepentingan masyarakat.

Sementara itu, salah satu pengayuh becak Kota Malang Didik Supriadi (62) merasa senang dengan diberikan sembako tersebut.

BACA JUGA:  Komunitas XBC BMX Academy Rajin Beri Bimbingan Atlet Muda

Dirinya juga turut mendukung Ganjar Pranowo maju di Pilpres mendatang.
Didik menyebut sebagai pemimpin juga harus menjadi satrio piningit, di mana bisa menjadi penyelamat masa depan.

“Saya tau Ganjar Pranowo itu cocok untuk jadi satrio piningit di Indonesia ini, untuk masa depan Indonesia,” ucap Didik.

Sebagai informasi, kegiatan pemberian sembako kepada pengayuh becak dilakukan di depan Balai Kota Malang. Lalu, mereka bergerak menuju Museum Brawijaya untuk pembacaan deklarasi. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JATIM