DLH Surabaya Ungkapkan Penyebab Banjir, Mencengangkan

16 Maret 2022 08:30

GenPI.co Jatim - Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Surabaya, Agus Hebi Djunianto mengungkapkan, penyebab banjir di Kota Pahlawan tak hanya datang dari persoalan sampah saja.

Ada beberapa hal yang memunculkan peristiwa itu saat hujan deras melanda, seperti fenomena alam dan utilitas.

Berbicara soal utilitas, Hebi menyebut, hal itu bisa menghambat aliran air, karena kondisinya yang tidak rapi.

BACA JUGA:  Prakiraan Cuaca Hari ini, Warga Malang Waspada

Maka dari itu, pihaknya mendorong untuk segera ditertibkan.

"Di saluran itu ada utilitas PDAM yang melintang sehingga menghambat aliran air. Kemudian, utilitas lain yang menghambat. Itu yg perlu di tertibkan, bukan hanya sampahnya," kata Hebi kepada media, Selasa (15/3).

BACA JUGA:  Pedagang di Kota Batu dapat Perlindungan BPJS, Hamdalah

Sementara itu, terkait kondisi alam, salah penyebab banjir adalah ketika terjadi fenomena rob.

Walhasil, air yang berasal dari laut masuk dan menyebabkan kendala pada saluran pembuangan. Sehingga, ketika hujan, aliran yang seharusnya terbuang tak bisa berjalan maksimal.

BACA JUGA:  Siklon Tropis Billy Semakin Melemah, Tetap Waspada

Dia tak menampik, periwistiwa banjir juga dikaitkan dengan temuan-temuan sampah di saluran air.

"Masih ada sampah, terutama di sisi Surabaya Utara masih ada sampah seperti sabun dan sebagainya," terangnya.

Oleh karena itu, pihaknya akan terus melakukan pembersihan sembari berkoordinasi dengan Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi.

"Apa saja yang harus dilakukan, salah satunya nanti kami akan lakukan pembersihan sampah," jelasnya. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JATIM