6 Kandidat Rektor UB Malang Segera Jalani Tes Kesehatan

08 April 2022 20:00

GenPI.co Jatim - Pemilihan Rektor UB periode 2022-2027 masuk babak baru. Setelah melalui proses verifikasi data administrasi, enam kandidiat bakal calon rektor sudah dinyatakan rampung dan semua lolos seleksi. 

Selanjutnya, keenam kandidat bakal melakoni tes kesehatan yang dijadwalkan berlangsung pada Sabtu (9/4) besok.

Tes kesehatan akan mengambil tempat di Rumah Sakit UB. Tes dibutuhkan untuk mengetahui kemampuan para calon rektor dalam melakukan kegiatan sehari-hari tanpa mengalami gangguan kesehatan. 

BACA JUGA:  Kisah Dosen UB Malang Saat Jadi Dokter MotoGP Mandalika

Ketua Panitia Pilrek UB Prof. Arifin menuturkan jika keenam kandidat yang telah mendaftar sudah dinyatakan lolos tes adminitrasi tanpa catatan. 

Penetapan bakal calon yang lolos tes administrasi itu digelar pada Kamis (7/4) yang berlangsung di Gedung Widyaloka Universitas Brawijaya. 

BACA JUGA:  UB Malang Ada Pengumuman Terkait Seleksi Masuk, Ada Jalur Baru

"Bakal calon Rektor semua lolos administrasi, tinggal menunggu hasil tes kesehatan yang rencananya akan dilaksanakan hari Sabtu (9/4) di RSUB," ujarnya saat dijumpai GenPI.co Jatim di Universitas Brawijaya, Jumat (8/4).

Rangkaian tes kesehatan yang akan dilakukan meliputi pemeriksaan jasmani dan rohani, serta pemeriksaan penunjang laboratorium dan radiologi. 

BACA JUGA:  Universitas Brawijaya Bakal Gelar Pilrek, Sudah Ada 6 Calon

Tes kesehatan jasmani meliputi anamnesis, pemeriksaan fisik menyeluruh, jantung dan pembuluh darah, termasuk rekam jantung dan treadmill. 

Lalu tes mata yang meliputi ophtalmoscope, refraksi, fundus retina, buta warna, telinga, hidung dan tenggorok termasuk audiometri nada murni, serta gigi dan mulut. 

"Kami jadwalkan tes kesehatan secara menyeluruh agar dapat diketahui apa saja riwayat kesehatan mereka karena akan memimpin UB selama 5 tahun,” kata Prof. Arifin. 

Guru Besar Fakultas Pertanian itu menjelaskan, tes kesehatan rohani atau jiwa, dilakukan untuk menilai para bakal calon rektor tidak kehilangan kemampuan dalam melakukan observasi, analisis, membuat keputusan, dan komunikasi. 

Rangkaian pemeriksaan tes kesehatan rohani meliputi pemeriksaan psikologi dan MMPI. Selanjutnya akan dilakukan tes kesehatan melalui pemeriksaan laboratorium dan radiologi.

Sebagai informasi tambahan, keenam Bakal Calon Rektor itu berasal dari internal UB. Di antaranya ada dua orang dari Fakultas Matematika dan Ilmu Alam, Fakultas Ilmu Administrasi, Fakultas Teknologi Pertanian, Vokasi, dan Fakultas Ekonomi Bisnis. 

Mereka adalah Prof. Marjono yang merupakan mantan Direktur Pascasarjana dan mantan dekan FMIPA UB. Selain itu Prof. Imam Santoso yang menjabat Dekan FTP. Berikutnya Prof. Unti Ludigdo yang menjabat Dekan Fakultas Vokasi dan mantan Dekan FISIP. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JATIM