10 Model Mahasiswa Ubaya Memeragakan Busana di Trotoar

13 April 2022 05:00

GenPI.co Jatim - Sebanyak 10 mahasiswa Universitas Surabaya (Ubaya) memeragakan busana di trotoar layaknya model yang sudah profesional.

Acara tersebut diselenggarakan Ubaya dalam rangka menyambut kedatangan mahasiswa kuliah tatap muka secara penuh dengan fashion show.

Ungkapan senang karena kembali berkuliah dilakukan dengan melambaikan tangan melihat fashion show di atas trotoar tersebut.

BACA JUGA:  Mahasiswa Surabaya Ungkap Alasan Pilih Aksi Demo Tanggal 14 April

Dosen Fakultas Industri Kreatif Ubaya Hany Mustikasari S.Sn., mengatakan kegiatan tersebut dalam menyambut mahasiswa dikarenakan lebih interaktif dan kesan anak muda serta membawa aura semangat tertuang dalam setiap kostum.

Koleksi busana yang dipakai 10 model mahasiswa itu bertema Anemoia milik mahasiswa FIK Ubaya.

BACA JUGA:  RS Lapangan Indrapura, Surabaya Tutup, Kasus Covid-19 Turun

"Koleksi ini merupakan karya mahasiswa FIK yang menjalani tugas akhir dan menempuh mata kuliah Local Content Design Project. Sehingga kegiatan ini bersifat dari mahasiswa untuk mahasiswa," ujarnya.

Sementara itu, trotoar depan kampus Ubaya dipilih menjadi catwalk fashion show untuk membuat pesan sambutan lebih tertuju pada mahasiswa.

BACA JUGA:  Puluhan Ribu Orang Dukung Petisi Selamatkan Reog

Mahasiswa FIK Ubaya angkatan 2019, sekaligus koordinator catwalk fashion show Audrey Ernestina menjelaskan, koleksi Anemoia terdapat perpaduan warna yang harmonis dan selaras.

Sama halnya seperti manusia yang berusaha hidup berdampingan dengan alam dan manusia lain di sekitarnya.

"Adanya fashion show ini selain untuk menyambut kehadiran mahasiswa secara offline juga menunjukkan bahwa sebagai mahasiswa dapat terus menghasilkan karya kreatif dalam kondisi apapun," ujarnya. (ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Fitra Herdianariestianto

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JATIM