Eri Cahyadi Sebut Kebakaran Tunjungan Plaza Tak Ada Korban

14 April 2022 01:00

GenPI.co Jatim - Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi menyebutkan, kebakaran di Tunjungan Plaza (TP) 5 tidak ada laporan korban jiwa.

Hal tersebut dia sampaikan seusai meninjau lokasi kebakaran, Rabu (13/4).

"Sampai naik ke atas belum ada korban. Tiap lantai tidak ada korban," kata Eri kepada wartawan.

BACA JUGA:  Eri Cahyadi Temui Demo Mahasiswa, Berakhir Selawatan

Menurutnya, pihak manajemen mal telah melakukan proses evakuasi cepat kepada seluruh pengunjung ketika api pertama kali muncul.

"Karena tadi penanganan cepat manajeman sudah mengeluarkan dulu pengunjung, terus security baru keluar," terangnya.

BACA JUGA:  Eri Cahyadi Lihat Tunjungan Plaza Kebakaran, Katanya Bau Asap

Sedangkan, penyebab utama kebakaran masih belum diketahui. Hanya saja api diduga berasal dari lantai salah satu restoran atau outlet makanan yang berada di lantai 5 TP 5.

"Ini masih dicari (penyebab utama kebakaran), dugaannya muncul dari tempat makan di lantai 5 tadi. Terus, masuk ke jaringan pembuangan akhirnya masuk ke shaf yang ke atas, ke lantai 12," terangnya. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JATIM