6 Pos Mudik Lebaran 2022 Kota Malang akan Dilengkapi Vaksinasi

16 April 2022 20:00

GenPI.co Jatim - Polresta Malang Kota menyiapkan 6 pos pemantauan saat mudik Lebaran 2022 mendatang.

Pos tersebut nantinya akan memantau lalu lintas selama mudik saat Hari Raya IdulFitri 1443 Hijriah.

Keenam pos pantau tersebut tersebar di beberapa titik, di antaranya depan Jembatan Sukarno-Hatta, Terminal Arjosari, Pertigaan Kacuk, Jalan Ijen Besar, PDAM Blimbing, dan Jalan A Yani.

BACA JUGA:  Mudik Lebaran 2022, Langkah Polres Malang Bikin Tenang

“Dengan pemerintah sudah mengizinkan arus mudik berarti kami harus mempersiapkan," ujar Kapolresta Malang Kota Kombes Pol Bhudi Hermanto saat dikonfirmasi GenPI.co Jatim melalui sambungan telepon, Sabtu (16/4).

Kombes Budhi mengaku juga membuat pos pelayanan yang diletakkan di Stasiun Kota Baru.

BACA JUGA:  Ramalan Cuaca Malang dan Sejumlah Daerah di Jatim Hari ini

Pihaknya juga akan melengkapi layanan vaksinasi di pos pemantauan dengann layanan vaksinasi, bekerja sama dengan Dinas Kesehatan Kota Malang.

“Nanti juga kami akan menyiapkan vaksin di pos pemantauan, cuma waktunya malam hari ada pelaksanaan salat tarawih, sehingga harus menyesuaikan tenaga medisnya,” imbuh pria yang akrab di sapa Buher ini.

BACA JUGA:  Peringatan dari BPBD, Warga Kabupaten Malang Wajib Waspada

Sementara itu, Kabag Ops Polresta Malang Kota Kompol Supiyan menjelaskan terkait pengecekan kartu vaksinasi masih menunggu arahan dari pemerintah pusat.

“Kami tunggu persetujuan dari satuan atas Polri, nanti kan ada petunjuk dan arahan dari satuan atas bagaimana,” ujarnya. (*)

 

 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JATIM