Jelang Idul Adha, Gubernur Jatim Beri Instruksi Penting Wabah PMK

01 Juni 2022 21:00

GenPI.co Jatim - Menjelang Hari Raya Idul Adha, Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa memberikan instruksi penting kepada Bupati dan Wali Kota.

Orang nomor satu di Jawa Timur itu menginstruksikan kepala daerah untuk secepatnya menerbitkan SK Satgas penanganan penyakit mulut dan Kuku (PMK).

Pembentukan SK Satgas PMK itu juga dikoordinasikan bersama Dandim dan Kapolres di masing-masing wilayah.

BACA JUGA:  Bidadari Kelahiran Malang ini Dikenal Sebagai Ratu Sinetron

Dia mengatakan, SK Satgas PMK difokuskan pada daerah yang menjadi pusat pengumpulan hewan kurban.

Hal tersebut dilakukan, lantaran dalam kurun waktu dua bulan mendatang umat muslim akan merayakan Hari Raya Idul Adha.

BACA JUGA:  Fatwa MUI Tentang Aturan Hewan Kurban Terjangkit PMK

"Sehingga hari ini harus lebih restriktif tempat di mana masyarakat bisa mengakses hewan kurban," kata Khofifah, Rabu (1/6).

Sementara itu, Khofifah juga meminta para kepala daerah agar turut menerbitkan surat edaran (SE) tentang pemotongan hewan kurban, sekaligus menentukan lokasi Rumah Pemotongan Hewan (RPH).

BACA JUGA:  Pemkot Surabaya Berlakukan Kawasan Tanpa Rokok, Jangan Melanggar

Khofifah menyebut, langkah-langkah yang diinstruksikannya untuk mempermudah pengawasan di wilayah Jawa Timur. Terutama, daerah dengan populasi sapi potong yang terbilang tinggi, seperti Sumenep, Tuban, dan Bangkalan.

Daerah-daerah tersebut, lanjutnya, tidak hanya menyuplai hewan korban untuk wilayah Jawa Timur saja.

"Tetapi juga (menyuplai sapi) wilayah lain bahkan sampai provinsi lain," terangnya.

Ketersediaan potensi ternak siap potong di Jawa Timur 2022 sebesar 1,2 juta ekor. Rinciannya, sapi dari populasi 5,2 juta ekor sapi (sapi potong dan sapi perah) terdapat ketersediaan 441.371 ekor sapi siap potong dan potensi hewan ternak kurban sebanyak 108.136 ekor.

Kambing dari populasi 4,3 juta ekor, ketersediaannya sebear 659.270 ekor jenis siap potong dan potensi menjadi ternak kurban 161.521 ekor.

Domba dari populasi 1,4 juta ekorz ketersediaannya sebesar 490.878 ekor jenis siap potong dan potensi menjadi ternak kurban 120.265 ekor.

Sementara itu, pada 2021 tercatat jumlah pemotongan sebesar 396.491 ekor. Rinciannya, sapi sebesar 70.961 ekor, kambing sebesar 276.987 ekor, dan domba sebesar 48.531 ekor.

Proyeksi pemotongan 2022 mencapai 432.845 ekor, dengan rincian sapi sebeaar 87.965 ekor, kambing sebesar 296.349 ekor, dan domba sebesar 48.531 ekor. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JATIM