Jenazah Bayi di Saluran Air Surabaya Diperkirakan Berusia 1 Hari

08 Juni 2022 20:00

GenPI.co Jatim - Warga Jalan Jemur Ngawinan digegerkan adanya jenazah bayi yang mengambang di sungai setempat.

Jenazah itu ditemukan oleh Ari Wahyudi (21) yang merupakan salah seorang warga setempat.

Ari menyebut, dirinya mendapati jenazah bayi tersebut sesaat usai membuka jendela rumah.

BACA JUGA:  BRI Bawa Pelaku UMKM Go Global Hingga Pasar Turki

"Ada bayi, masih ada tali pusarnya nempel," kata Ari, Rabu (8/6).

Usai mendapati temuan itu, dirinya langsung menghubungi petugas untuk dilakukan evakuasi.

BACA JUGA:  Warga Jemur Ngawinan Surabaya Dibuat Geger

Berdasarkan keterangan petugas dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Surabaya Kurniawan, jenazah bayi yang mengambang itu diperkirakan masih berusia satu hari.

"Kemungkinan mayat tersebut masih berumur sekitar satu hari," ujarnya.

BACA JUGA:  Peternak Beberkan Ciri Hewan Ternak Sehat, Pembeli Harus Jeli

Kurniawan menyebut, janzah bayi tersebut langsung dievakuasi menuju Rumah Sakit dr Soetomo, Surabaya dengan menggunakan ambulans.

"Ke RSUD Dr. Soetomo, (dievakuasi) menggunakan ambulan Dinas Sosial (Dinsos) Surabaya," jelasnya.

Sementara itu Usman selaku Ketua RW setempat mengatakan, jenazah bayi yang ditemukan di saluran air tidak terbawa arus.

"Kemungkinan dibuang malam hari. Kalau terbawa arus tidak mungkin, kondisi sungai tidak ada airnya," jelasnya.

Bhabinkamtibmas Kelurahan Jemur Wonosari Sutrisno menyebut, jenazah bayi itu diduga merupakan anak dari salah seorang warga setempat. Namun, hal tersebut masih akan terus didalami untuk mendapatkan informasi lebih lanjut.

"Sementara, (diduga) ada warga yang membuang. Kami lihat apa ada warga yang menginap atau tidak," ujarnya. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co JATIM