Berkas Diterima, Herlina Mantab Maju Ketua DPC Demokrat Surabaya

11 Juni 2022 06:30

GenPI.co Jatim - Herlina Harsono Njoto siap mengikuti Musyawarah Cabang (Muscab) DPC Partai Demokrat Surabaya. Berkas pendaftarannya pun telah diterima dan dinyatakan memenuhi syarat.

Dia mengeklaim mendapatkan 15 dukungan dari pengurus anak cabang (PAC). "Saya sampaikan ada 15 dukungan (DPAC)," Kata Herlina, Jumat (10/8).

Herlina optimistis mampu mewujudkan visi misinya sebagai Ketua DPC Partai Demokrat Surabaya.

BACA JUGA:  Keluar Demokrat, Menantu Pakde Karwo Sudah Putuskan Partai Baru

Pun demikian, anggota DPRD Surabaya itu mengaku menyerahkan segala keputusan di tangan DPP Partai Demokrat.

"Saya kira kondisi internal partai sekarang tengah hangat. Sebuah partai akan menunjukkan terkesan hidup ketika ada suasana demokratis seperti saat ini. Ada beberapa calon dan berlangsung dengan hangat," ujarnya.

BACA JUGA:  Pengurus Demokrat Jatim Dilantik, Kepala Daerah Respons Berbeda

Dirinya optimistis mampu mewujudkan visi misinya sebagai Ketua DPC Partai Demokrat Surabaya. Sejumlah program juga telah disiapkan.

Salah satunya, yakni dengan rajin turun ke masyarakat untuk mengetahui segala persoalan yang muncul.

BACA JUGA:  Hengkang dari Demokrat, Nasib Bayu Airlangga Segera Diputuskan

Tak hanya itu saja, dia bertekad untuk mengembalikan kejayaan Partai Bintang Mercy di Kota Pahlawan.

"Ketika terpilih menjadi ketua DPC akan berlangsung dengan nyaman. Tetapi, tugas berat harus dilakukan secara masif dan intensif di Kota Pahlawan," jelasnya.

Sementara itu, Herlina meminta kepada para pendukungnya agar tetap mengedepankan sikap tenang dan tak mudah terprovokasi ketika menanggapi beragam isu yang mengkaitkan dirinya.

"Jangan menjatuhkan lawan, biar bagaimanapun yang terpilih tetap berasal dari Partai Demokrat," ujarnya.

Kepala Badan Pembina Organisasi Kaderisasi dan Keanggotaan (BPOKK) DPD Partai Demokrat Jawa Timur Mugianto mengatakan, dua bakal calon ketua siap bertarung di Muscab, yakni Herlina Harosno Njoto dan Lucy Kurniasari.

Keduanya telah memenuhi syarat. "Minimal dapat dukungan lebih dari 20 persen dari jumlah pemilik hak suara," terangnya.

Pendaftaran Muscab Demokrat dibuka sejak 9-13 Juni 2022. Kemudian, dilanjutkan tahap verifikasi faktual pada 18-19 Juni 2022 dan pelaksanaan dilakukan pada 20 Juni 2022 di Hotel Shangrila Surabaya.

Ketua Demokrat definitif akan diumumkan minimal 10 hari usai gelaran Muscab.

"Jadi dari tim lima yang terdiri dari DPP dan DPD akan menentukan apakah sesuai dengan visi misinya dan programnya, komitmennya, semua diuji setelah itu ditentukan (ketua masing-masing DPC)," jelasnya. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Baehaqi Almutoif Reporter: Ananto pradana

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JATIM