Livia Lukito, Cantik, Dijuluki Bidadari Renang Jatim

29 Juni 2022 11:00

GenPI.co Jatim - Livia Lukito merupakan seorang atlet renang artistik asal Jawa Timur.

Bidadari cantik ini memiliki segudang prestasi yang sudah tak perlu ditanyakan lagi.

Prestasi terakhir yang didapatkan atlet kelahiran 22 September 1997 ini ketika membela kontingen Jawa Timur di PON XX Papua 2021.

BACA JUGA:  Pemkot Mojokerto Sediakan 1.575 Lowongan Kerja, Yuk Manfaatkan

Pada ajang PON Papua 2021, bidadari cantik ini berhasil mendapatkan medali perak lewat renang artistik duet.

PON Papua merupakan penampilan ketiga Livia sepanjang kariernya sebagai atlet renang artistik.

BACA JUGA:  Ramalan Cuaca Jatim Hari ini, Waspada Hujan

Debut bidadari cantik ini terjadi pada PON 2012 di Riau, dimana saat itu dirinya belum mampu memperoleh medali.

Namun empat tahun kemudian, dia mampu menunjukkan kemampuannya meraih dua medali perak, yakni di PON Papua lewat nomor solo dan duet.

BACA JUGA:  Hujan Deras, Kawasan Ijen Tertutup Longsor, Target Selesai 3 Hari

Keinginan Livia Lukito untuk terus mendulang medali di PON tampaknya tidak bisa mungkin terjadi lagi, hal tersebut menyusul pembatasan usia pada renang artistik.

Maka dari itu, PON Papua XX 2021 yang lalu bisa jadi merupakan penampilan terakhir Livia Lukito mewakili Jawa Timur. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Fitra Herdianariestianto

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JATIM