Sosok Bupati Lumajang, Tak Segan Sikat Tambang Pasir Ilegal

07 Juli 2022 11:30

GenPI.co Jatim - Thoriqul Haq berhasil mencuri perhatian publik sejak dirinya resmi menjabat sebagai Bupati Lumajang 2018 yang lalu.

Pria asli Lumajang, kelahiran Desa Sukosari, Kecamatan Kunir, 14 Desember 1977 ini banyak menghabiskan pendidikan di pondok pesantren.

Thoriqul Haq mulai belajar pendidikan agama di MI Nurul Islam yang ada di desanya, lalu melanjutkan pendidikan Madarasah Tsanawiyah (Mts) di Pondok Pesantren Mambaul Maarif, Denanyar, Jombang pada 1993.

BACA JUGA:  Cuaca Jatim Hari ini, BMKG Keluarkan Alarm, 4 Wilayah ini Waspada

mulai belajar di MI Nurul Islam yang ada di desanya, sembari mengaji di Pondok Pesantren Darul Falah, Denok, Lumajang.

Cak Thoriq juga dikenal sebagai salah satu kepala yang memiliki suara merdu saat melantuntan ayat-ayat suci AlQuran.

BACA JUGA:  Rumah Dijual di Pandaan, Harga Mulai Rp200 Jutaan

Sebagai pemimpin Kota Pisang, Bupati Thoriq dikenal tegas terhadap sejumlah hal yang dinilai melanggar aturan.

Salah satunya adalah tak segan memperingatkan dan bahkan menutup tambang pasir ilegal.

BACA JUGA:  Bidadari Malang, Penyanyi Cantik Jebolan Indonesian Idol

Bupati Thoriq dalam acara di Mata Najwa yang diunggah pada 17 Juni 2021 menceritakan semuanya.

Dia mengaku bahkan sempat mendapatkan ancaman pembunuhan atas tindakannya menertibkan pelaku pungli di area penambangan pasir ilegal.

"Ancaman ini pasti ada dan saya merasakan ini tantangan untuk menyelesaikan persoalan dan harus benar diselesaikan oleh siapapun saya merasakan awal-awal berat," jelas Bupati Thoriq saat ditanya di acara Mata Najwa.

"Diancam saya dibunuh," kata Bupati Thoriq sebagai narasumber di acara Mata Najwa.

Bahkan, dia mendapatkan teror ancaman melalui WhatsApp.

Namun Cak Thoriq tak gentar dan tetap melakukan hal yang benar, yakni dengan menutup tambang pasir ilegal karena dinilai membahayakan. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Fitra Herdianariestianto

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JATIM