Eri Cahyadi Masuk Gorong-Gorong, Sudah Mirip Jokowi Nih

19 Juli 2022 08:30

GenPI.co Jatim - Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi tiba-tiba saja masuk ke gorong-gorong untuk mengecek saluran air di sana.

Cara Eri Cahyadi yang tak ragu terjun ke lapangan dalam hal ini masuk ke gorong-gorong untuk mengecek saluran air, mengingatkan kepada Jokowi saat masih menjabat Gubernur DKI Jakarta.

Mengutip Instagram @surabaya, Eri Cahyadi mengecek langsung box culvert yang fungsinya tidak hanya untuk air, melainkan untuk melindungi berbagai kabel utilitas, seperti kabel listrik dan kabel telekomunikasi.

BACA JUGA:  MCW Kota Malang Minta Maaf Pernah Lakukan Kekerasan Seksual

Mantan Kepala Bappeko Surabaya itu mengecek saluran box culvert di Jalan Simpang Pojok pada Senin (18/7) kemarin.

Hasil pengecekan di lapangan, Eri Cahyadi menemukan banyak kabel fiber optik (FO) yang terlihat semrawut di dalam box culvert.

BACA JUGA:  Eri Cahyadi Sanksi Berat Oknum Satpol PP Penjual Barang Sitaan

Melihat hal tersebut, Pak Eri langsung meminta Dinas Sumber Daya Air dan Bina Marga untuk segera menyiapkan ducting atau tempat penyimpanan kabel optik.

Menurutnya, kabel FO itu seharusnya jangan sampai ditaruh di dalam box culvert begitu saja karena bisa menyebabkan saluran air terhambat.

BACA JUGA:  BMKG Keluarkan Peringatan, Warga Madura Waspada

Kabel optik wajib disimpan dalam ducting agar laju air tidak terhambat saat musim hujan.

Bahkan, kabel di luar box culvert juga bisa dimasukkan ke dalam ducting agar tidak ada lagi kabel yang menganggu pemandangan kota.

"Sehingga nanti semua kabel, mulai fiber optik Telkom, PLN, kabel telepon dan lain sebagainya itu bisa masuk ke dalam ducting. Ketika sudah masuk ke dalam ducting, kota ini akan semakin rapi," kata. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Fitra Herdianariestianto

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JATIM