DPC Gerindra Surabaya Target 10 Kursi DPRD di Pemilu 2024

02 Agustus 2022 15:30

GenPI.co Jatim - DPC Partai Gerindra Surabaya menargetkan adanya peningkatan kursi di DPRD Surabaya pada pemilu 2024.

Target yang dicanangkan DPC Partai Gerindra Surabaya itu sebanyak 10 kursi.

Ketua DPC Partai Gerindra Surabaya Sutadi menyebut, target 10 kursi itu sudah relevan, jika dibandingkan pada pemilu 2019 dimana mendapatkan lima kursi di DPRD.

BACA JUGA:  Rumah Dijual di Sidoarjo, Murah Tak Sampai Rp200 Juta

Para caleg pun diminta bekerja keras agar bisa bekerja maksimal saat Pemilu 2024 bergulir.

Dia menghitung, realisasi target itu bisa tercapai dengan hitungan minimal mampu menyumbang kontribusi dua kursi per-dapilnya.

BACA JUGA:  Harga Terbaru Bawang Merah di Kota Malang, Mak-Mak Tersenyum

"Minimal per dapil dapat dua kursi, sehingga ada sepuluh keterwakilan Gerindra di DPRD Surabaya. Itu target Pileg (Pemilu Legislatif) di Surabaya," kata Sutadi, Selasa (2/8).

Sementara itu, untuk target nasional, DPC Gerindra Kota Surabaya tetap tegak mengusung nama Prabowo Subianto untuk maju dalam konstelasi Pilpres 2024.

BACA JUGA:  Profil Mat Halil, Bela Persebaya Hingga Gantung Sepatu

"Kalau target Nasional, DPC Gerindra tetap mencalonkan Prabowo Subianto (Ketua Umum Partai Gerindra) sebagai Presiden RI," jelasnya.

Terkait kesiapan menyongsong Pemilu 2024, DPC Gerindra sudah mengunggah 6.952 kartu anggota (KTA) melalui laman Sistem Informasi Partai Politik (SIPOL).

Sutadi merinci, 6.952 itu terdiri dari pengurus ranting dan PAC sebanyak 5.211 KTA, organisasi PPIR/PIRA 267 KTA, Fraksi Gerindra DPRD Kota Surabaya 500 KTA, dan pengurus DPC 600 KTA.

Jumlah itu kemudian ditambah oleh kader muda dan relawan Gerindra Surabaya sebanyak 374 KTA.

"Tercatat berdasarkan KTP yang di setorkan ke tim verifikasi Gerindra Surabaya dan di upload ke SIPOL KPU pada Minggu (31/7) pukul 19.58 WIB," jelasnya.

Rampungnya pengunggahan KTA itu disyukurinya. Dia pun mengucapkan terimakasih atas partisipasi semua yang telah mendukung proses SIPOL Pemilu 2024 di KPU, termasuk kader dan simpatisan partai.

"Saya ucapkan terimakasih kepada TIm Verpol DPD Partai Gerindra Jatim yang telah memberikan bimbingan dengan sabar sehingga verifikasi berjalan lancar," ujarnya. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JATIM