Bersihkan Lingkungan, Aksi Komunitas World Wide Clean Up Malang Keren Banget

19 September 2022 23:00

GenPI.co Jatim - Banyak cara yang bisa dilakukan untuk menciptakan lingkungan bersih, seperti yang dilakukan Komunitas World Wide Clean Up (WWCU).

Komunitas ini menggelar kegiatan bersih-bersih yang bertempat di Taman Singha Merjosari, Kelurahan Merjosari, Kecamatan Lowokwaru, Kota Malang, Sabtu (17/9).

Acara tersebut bertujuan untuk memantik kesadaran masyarakat untuk tetap menjaga lingkungan dengan baik.

BACA JUGA:  Equestrian Woman, Komunitas Berkuda Asal Malang

“Manajemen sampah berperan mengolah sampah dan sampah dapat jadi nilai ekonomis. Dimana masing-masing jenis sampah dapat diolah kembali,” ujar Ketua Komunitas WWCU Fasa pada GenPI.co Jatim, Sabtu (17/9).

Menurutnya, di hari yang sama ini ada 191 negara yang sedang melakukan world wide celan up. Salah satunya ada di Kota Malang.

BACA JUGA:  Sejumlah Komunitas Turun Gunung Ikut Meriah Banyuwangi Antique Exhibition

“Kegiatan semacam ini serentak dilakukan di seluruh dunia,” imbuhnya.

Selain itu, pihaknya juga memberikan edukasi di beberapa sektor yang bertujuan untuk menggiring perubahan sikap.

BACA JUGA:  Komunitas Kaliku Malang Manfaatkan Sungai Jadi Pembangkit Listrik

Tak hanya itu saja, acara tersebut bentuk kerja sama dengan pemerintah dan pemangku kepentingan dalam menjalankan sistem manajemen sumber daya yang berkelanjutan serta mengedepankan lingkungan.

Sementara itu, Plt Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kota Malang Mulyono mengatakan, membuang sampah di ruang publik sudah menjadi kebiasaan yang cukup lumrah dan sering dianggap biasa.

“Maka dalam rangka world wide celan up dilakukan edukasi kepada kepada masyarakat terkait adanya perubahan iklim, yang salah satunya karena kebiasaan membuang sampah sembarangan,” ungkapnya. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JATIM