Waspada Penipuan Mengatasnamakan Pemkot Surabaya, ini Modusnya

23 September 2022 20:30

GenPI.co Jatim - Aksi penipuan mengatasnamakan Pemkot Surabaya terjadi lagi. Kali ini membawa nama sekretaris daerah atau Sekda dan pejabat bagian kepegawaian Pemkot Surabaya terjadi beberapa waktu belakangan.

Pelaku dalam melancarkan aksinya menggunakan panggilan telepon, pesan singkat (SMS), WhatsApp (WA), maupun media sosial.

Modusnya, menjanjikan jabatan pada pejabat yang ada di lingkup Pemkot Surabaya.

BACA JUGA:  Pemkot Siap Hadapi Musim Hujan, Banjir di Surabaya Berkurang

Kepala BKPSDM Kota Surabaya Rachmad Basari mengatakan, ada beberapa orang yang telah melaporkan kasus penipuan berkedok menyaru pejabat pemkot itu.

"Penipuan itu dilakukan menggunakan nomor telepon tertentu dan merusak nama baik lingkungan Pemkot Surabaya. Dalam proses mutasi, rotasi, dan promosi, tidak ada pungutan atau permintaan uang yang mengatasnamakan pejabat,” ujarnya, Kamis (22/9).

BACA JUGA:  Disebut Kandidat CEO Persebaya, Crazy Rich Surabaya Beri Tanggapan Kocak

Basari menegaskan, telah mengeluarkan surat edaran untuk mewaspadai modus-modus penipuan yang mengatasnamakan pejabat Pemkot Surabaya.

"Surat itu ditandatangani oleh Sekda Kota Surabaya Hendro Gunawan dan sudah dikirimkan kepada seluruh jajaran Pemkot Surabaya, mulai dari perangkat daerah (PD), kecamatan, hingga kelurahan," katanya.

BACA JUGA:  Kamar Indekos MH di Surabaya Digedor Polisi, Ternyata Simpan Barang Terlarang

Pihaknya juga mengimbau semua pegawai di lingkungan perangkat daerah Pemkot Surabaya untuk tidak mudah percaya dengan janji seperti itu.

"Banyak kanal yang dapat dimanfaatkan untuk melaporkan kejadian penipuan ini. Salah satunya bisa melalui https://wbs.surabaya.go.id/, WargaKu. Silakan melapor jika sudah ada yang merasa dirugikan,” tandasnya. (mcr23/jpnn)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Baehaqi Almutoif

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JATIM