PDIP Surabaya Jengah, Siap Kawal Sekolah Tatap Muka

02 Mei 2021 18:30

Jatim.GenPI.co - DPC Partai Demokrasi Indonesia (PDI) Perjuangan Surabaya menilai peringatan Hari Pendidikan Nasional 2 Mei 2021 sebagai tonggak awal kembali melaksanakan pembelajaran tatap muka. 

Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Surabaya Adi Sutarwijono memastikan pihaknya berkomitmen untuk mengawal pembelajaran tatap muka bisa kembali digelar di wilayahnya. 

BACA JUGA: Terminal Joyoboyo Surabaya Diklaim Ramah Lingkungan, Yuk Simak..

Ia yakin dengan digelarnya pembelajaran tatap muka bisa kembali memperkuat strategi peningkatan kualitas sumberdaya manusia.

Pun demikian, Awi sapaan akrabnya, menyampaikan terimakasih kepada seluruh stakeholder pendidikan yang telah berjuang menghadapi pandemi setahun terakhir. 

"Kami menyampaikan hormat kepada seluruh insan pendidikan yang selama lebih dari setahun terakhir berjibaku dalam model pembelajaran baru di masa pandemi Covid-19," ujarnya, Minggu (2/5). 

Ketua DPRD Surabaya itu mengakui pembelajaran daring di masa pandemi Covid-19 tanpa masa transisi. Namun berkat dedikasi yang diberikan kepada guru dan insan pendidikan, pembelajaran daring bisa dilakukan dengan segala evaluasinya.

"Bahwa masih ada satu dua keterbatasan dalam pembelajaran daring, tentu itu wajar. Tapi yang jelas semua insan pendidikan, guru, orang tua, dan tentu para pelajar telah melakukan hal yang luar biasa selama setahun terakhir untuk tetap menggulirkan pembelajaran," bebernya. 

Sebelum menggelar pembelajaran tatap muka, Awi mengajak semua pihak memperhatikan protokol kesehatan ketat. "Tren Covid-19 sudah stabil, dan semoga segera melandai, sehingga harus kita jaga betul," kata dia. 

Terpenting, menurutnya, jangan sampai lengah. Pengalaman India menunjukkan tidak boleh lengah protokol kesehatan. Bila tidak ingin menimbulkan gelombang kedua yang menyedihkan. "Kami semua tentu ingin Surabaya tetap aman dan sehat," ungkapnya. 

BACA JUGA: Roy Jeconiah Angkat Topi Lagu Nanggala 402 Abadi di Samudra

Partainya akan mengawal pembelajaran tatap muka agar semuanya bisa berjalan lancar dan sukses. 

"Melalui kinerja wali kota dan wakil wali kota yang merupakan kader PDI Perjuangan, para anggota DPRD dari Fraksi PDI Perjuangan, para pengurus DPC hingga ranting, kami bersama-sama mendukung dan memastikan pembelajaran tatap muka bisa berjalan dengan baik," tandasnya. (ant)

 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Baehaqi Almutoif

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JATIM