3 Ruangan ini Pelayanan Publik Bakal Dipantau Langsung Eri Cahyadi

30 Oktober 2022 14:00

GenPI.co Jatim - Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya berusaha terus meningkatkan pelayanan publik, salah satunya dengan memasang CCTV di kantor kelurahan dan kecamatan.

Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Surabaya bakal memasang CCTV di tiga ruangan kantor kelurahan dan kecamatan.

"Di antaranya ruang pelayanan, ruang adminduk, dan ruang curhat warga," kata Kepala Diskominfo Surabaya Muhammad Fikser, Minggu (30/10).

BACA JUGA:  Profil Bu Rudy, Pengusaha Sambal Legendaris Asal Surabaya

Ketiga ruangan tersebut nantinya bakal dipantau langsung oleh Wali Kota Surabaya, Eri Cahyadi di kantornya.

Sebelumnya, Eri Cahyadi mengatakan ingin setiap ruangan pelayanan publik terpasang CCTV.

BACA JUGA:  Unej Kukuhkan 2 Profesor, Bayu Dwi Anggono Jadi yang Termuda

Dia ingin memantau secara langsung kegiatan yang ada di sana.

"Saya minta agar muncul di monitor ruangan kerja saya," katanya.

BACA JUGA:  Lowongan Kerja Honda Mobil Terbaru, Berikut Link Pendaftarannya

Sementara itu saat ini sejumlah fasilitas kabel optik yang ada di kelurahan dan kecamatan seluruh Surabaya sudah terpasang.

Berdasarkan data dari Kominfo Surabaya, sudah ada 86 jaringan CCTV yang sudah terhubung ke ruang Wali Kota Surabaya. (ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Fitra Herdianariestianto

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JATIM