Profil Salwa Arifin, Ingin Ubah Bondowoso Kota Pensiun Jadi Kampiun

15 November 2022 14:00

GenPI.co Jatim - Bupati Bondowoso saat ini dijabat oleh Drs. KH Salwa Arifin bersama Irwan Bachtiar Rachmat periode 2018-2023.

Pria asli kelahiran Bondowoso 4 November 1955 ini memiliki keinginan mengubah gambaran kotanya sebagai kota pensiun menjadi kota kampiun.

Berbagai gebrakan dan inovasi coba dilakukan pria yang lahir dan tumbuh kembang menjadi tokoh ulama terkenal dari Bondowoso, yakni menyabet beberapa penghargaan.

BACA JUGA:  Profil Syah M Natanegara, Pemilik Angkringan yang Kini Jadi Wabup Trenggalek

Beberapa penghargaan yang berhasil diraih antara lain seperti Top 99 Kompetisi Inovasi Pelayan Publik 2019, Penghargaan Kovanlik 2019, Penghargaan Kabupaten Peduli Hak Asasi Manusia 2019, dan masih banyak yang lain.

Alasan menyebut Bondowoso sebagai kota pensiun karena banyak orang yang ingin menghabiskan masa pensiunnya di sini karena nyaman dan biaya hidupnya murah.

BACA JUGA:  Profil Aji Santoso, Pelatih Terlama Persebaya yang Sukses Pecahkan Rekor

Sementara itu, Salwa Arifin memiliki latar belakang agama sejak sekolah dasar.

Dia mengenyam pendidikan di MI Salafiyah Syafiiyah Putra lulus tahun 1971, dilanjutkan MTs AIN Salafiyah Syafiiah Sukorejo dan MAN Salafiyah Syafiiah Sukorejo.

BACA JUGA:  Profil Dewi Mariya Ulfa, Terjun Politik Langsung Menjabat Wabup Kediri

Setelah menyelesaikan pendidikan SMA, KH Salwa Arifin melanjutkan pendidikan perguruan tinggi dengan gelar Sarjana Muda di Universitas Ibrahimy Sukorejo tahun 1980-1982.

Lulus dari sana, beliau melanjutkan pendidikan S1 di kampus yang sama pada tahun 1989 hingga 1991. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Fitra Herdianariestianto

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JATIM