Cerita Tutik Muliani Mahasiswa Unesa, Sempat Ingin Menyerah, Akhirnya Dapat Beasiswa

17 November 2022 17:00

GenPI.co Jatim - Tutik Muliani mahasiswa penyandang disabilitas Unesa tak menyangka dirinya bisa mendapatkan beasiswa S2 dari Rektor Prof Nurhasan.

Beasiswa yang diraih Tutik Muliani ini buah dari prestasinya, yakni meraih gelar cumlaude dengan IPK 3.83 saat wisuda S1.

"Alhamdulillah senang banget bisa dapat beasiswa lanjut S2. Inginnya lanjut S3 karena ingin mewujudkan cita-cita jadi peneliti dan menularkan ilmu ke teman-teman yang berkebutuhan khusus," katanya, Rabu (16/11).

BACA JUGA:  ITS Siap Buka Prodi Kedokteran 2023, 1 Tahun Persiapan

Meskipun berhasil meraih cumlaude dan beasiswa, dalam perjalanannya, guru SLB Mambaul Ulum Probolinggo ini mempunyai sejumlah rintangan.

Namun, hal tersebut tak menjadi halangan. Dia mampu mengatasi dengan modal motivasi.

BACA JUGA:  Profil Alexander Tedja, Komisaris Pakuwon Jati yang Juga Crazy Rich

Alumni SMAN 8 Surabaya itu hampir ingin menyerah saat menjalani skripsi karena harus mengejar pembimbing hingga ke luar kota.

"Balik lagi karena dukungan dari orang tua selalu memberi motivasi bahwa dibalik kekurangan ada kelebihan yang bisa digunakan untuk orang lain," jelasnya.

BACA JUGA:  Jelang Putusan Mas Bechi, Ratusan Simpatisan Doa di Depan Pengadilan

Sementara itu Rektor Unesa Prof. Nurhasan menegaskan, Unesa merupakan kampus ramah disabilitas.

"Untuk itu dengan salah seorang mahasiswa selesai cepat semangat luar biasa dibarengi IP bagus. Kami selaku lembaga memberikan peluang beasiswa lanjut S2 d kampus tercinta ini," katanya.

Beasiswa yang diberikan, katanya, memberi peluang yang sama kepada anak-anak berkebutuhan khusus, termasuk mengedukasi masyarakat atau lembaga lain untuk memberi kompetensi yang dimiliki. (ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Fitra Herdianariestianto

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JATIM