Profil Ida Fauziah, Seorang Guru yang Kini Menjabat Menteri Tenaga Kerja

19 November 2022 11:00

GenPI.co Jatim - Ida Fauziah saat ini menjabat sebagai Menteri Tenaga Kerja (Menaker), Kabinet Indonesia Maju periode 2019-2024.

Politisi PKB ini juga pernah menjabat anggota DPR RI periode 1999-2019, Wakil Ketua Badan Legislasi dan anggota Komisi II DPR.

Jauh sebelum berkarier di dunia politik, wanita kelahiran Mojokerto, 17 Juli 1969 ini pernah menjadi seorang guru.

BACA JUGA:  Profil Irwan Bachtiar Rahmat, Wabup Bondowoso yang Kenyang Pengalaman Politik

Kariernya menjadi seorang guru dengan mengajar di MAPK Jombang tahun 1994-1999 dan mengajar di SMA Khadijah Surabaya tahun 1997-1999.

Ida Fauziah mengenyam pendidikan di beberapa tempat, yakni di SMP Islam Wali Songo 1 (Kedung maling), MAN Tambak Beras Jombang (1989).

BACA JUGA:  Profil Alexander Tedja, Komisaris Pakuwon Jati yang Juga Crazy Rich

Lulus dari MAN, dia melanjutkan pendidikan S1 di IAIN Sunan Ampel Surabaya (1993), lanjut di Universitas Satyagama Ilmu Pemerintahan.

Di dunia organisasi, Ida Fauziah banyak berkecimpung di Muslimat NU, sekaligus menjabat posisi penting.

BACA JUGA:  Profil John Paul Ivan, Gitaris Kawakan Pendiri Boomerang

Berikut ini adalah pengalaman organisasi Ida Fauziah:

- Wakil Ketua KNPI Kabupaten Mojokerto (1999-2001)

- Waki Ketua LSM NU Jawa Timur (1999-2001)

- Dewan Pembina IPPNU Jawa Timur (2000-2004)

- Ketua Kaukus Perempuan Parlemen (2002-2007)

- Ketua Pergerakan Perempuan Kebangkitan Bangsa (2002-2007)

- Ketua Muslimat NU (2010-sekarang). (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Fitra Herdianariestianto

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JATIM