Nila Moeloek Beberkan Fakta Penting, 50 Persen Penduduk Dunia Bakal Pakai Kacamata

13 Januari 2023 18:00

GenPI.co Jatim - Mantan Menteri Kesehatan RI 2014-2019 Nila F Moeloek memprediksi sekitar 50 persen penduduk dunia akan menggunakan kacamata.

Prediksinya itu dikarenakan melihat kemajuan zaman yang saat ini serba digital.

"Semua serba cepat, namun harus tetap diatasi dengan koreksi kacamata," kata Nila saat menjadi pembicara dalam kegiatan studium generale di Fakultas Kedokteran Universitas Nahdlatul Ulama Surabaya, Jumat (13/1).

BACA JUGA:  Pemkot Surabaya Bangun Jalan Khusus ke Stadion GBT, Persiapan Piala Dunia U-20

Lanjutnya, penyebab banyak orang memakai kacamata karena faktor kebiasaan, yakni terlalu banyak menggunakan alat digital seperti ponsel, komputer dan lainnya.

Menurutnya penggunaan alat-alat elektronik secara berlebihan dapat menyebabkan mata lelah.

BACA JUGA:  Waspada Jajanan Chiki Ngebul, Kata Khofifah Indar Parawansa

Dia pun membagikan tips, apabila mata sudah terasa lelah dengan menggunakan teknik 20-20-20.

"Kita harus melihat jauh untuk mata lepas melihat benda yang jauh, jadi kita harus mengistirahatkan mata kita," ungkapnya.

BACA JUGA:  Suroboyo Bus Kecelakaan di Jalan Basuki Rahmat, ini Kronologinya

Sementara itu Ketua Yayasan Rumah Sakit Islam Surabaya (Yarsis) Prof. M Nuh senang dengan hadirnya Nila Moeloek itu ke Unusa.

"Saya ingin mahasiswa bisa mengetahui bagaimana kesehatan mata bagi generazi Z di tengah era digitalisasi seperti ini," ujarnya dikutip dari keterangan resmi Unusa. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Fitra Herdianariestianto

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co JATIM