Mahasiswa Unusa Asal Timor Leste, Bawa Voli Jatim ke Perempat Final Porseni NU 2023

21 Januari 2023 14:00

GenPI.co Jatim - Perjuangan tim voli Jawa Timur di Porseni NU 2023 tidak main-main. Mereka sukses melaju ke babak perempat final yang berlangsung di GOR Manahan Solo. Rabu, (18/01).

Kepastian ini mereka dapatkan setelah berhasil mengalahkan kontingen PWNU Jawa Barat (14-25,25-15), Rabu (18/1) lalu.

Menariknya di balik kesuksesan tim voli ini ada salah satu mahasiswa Universitas Nahdlatul Ulama (Unusa) asal Timor Leste yang mempunyai peran penting.

BACA JUGA:  PPKM Dicabut, Klenteng Boen Bio Surabaya Kembali Gelar Barongsai Saat Imlek

Mahasiswa Unusa itu adalah Khairunnisa Ramoscosta. Usut punya usut, dia ternyata mantan pemain Timnas Timor Leste cabang olahraga voli.

"Saya merasa sangat bangga. Di Timor Leste saya sempat masuk timnas dan sekarang berkesempatan memperkuat kontingen Jatim bersama teman-teman Unusa," bebernya dikutip dari keterangan resmi, Sabtu (21/1).

BACA JUGA:  Kalah 1-3 Lawan Jakarta BNI 46, Surabaya BIN Samator Turun Peringkat

Nisa sapaannya mengungkapkan kunci kemenangan voli Jatim adalah doa dari seluruh pihak serta arahan pelatih yang berjalan baik.

"Doa dan tim kami saling menguatkan melalui komunikasi sebelum masuk lapangan. Kami juga menjalankan arahan pelatih," jelasnya.

BACA JUGA:  Green Nord Rilis Album Kompilasi Persebaya, Ada Kobe Hingga Blingsatan

Di samping itu, faktor lainnya adalah bermain tanpa beban dan tidal emosi.

"Sehingga tidak terjadi miskomunikasi," pungkasnya. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Fitra Herdianariestianto

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JATIM