Bank di Lumajang Dirampok, Uang Rp 240 Juta Dibawa Kabur

21 Januari 2023 17:00

GenPI.co Jatim - Sebuah bank di Lumajang dirampok, Jumat (20/1) saat istirahat siang. Uang ratusan juta rupiah dibawa kabur.

Peristiwa tersebut terjadi di Bank Rakyat Indonesia atau BRI Unit Kunir, Lumajang sekitar pukul 12.44 WIB.

Pemimpin Kantor Cabang BRI Lumajang Hendra Affandi Rambe mengatakan, perampokan terjadi saat seluruh karyawan laki-laki salat Jumat.

BACA JUGA:  Kades Krai Lumajang Ditangkap Kejari, Diduga Korupsi APBDes Ratusan Juta

Dua orang perampok kemudian masuk dan mengancam petugas teiler menggunakan senjata tajam dan mengambil uang secara paksa.

Pihak bank menyebut, jumlah uang yang dibawa kabur para perampok tersebut sebesar Rp 240 juta.

BACA JUGA:  Kejari Lumajang Ungkap Modus Dugaan Korupsi Kades Krai, Rugikan Negara Ratusan Juta

"Tidak ada korban jiwa atas kejadian tersebut, namun pelaku membawa uang sebesar Rp 240 juta dan terhadap kerugian yang terjadi, kami tengah berkoordinasi dengan pihak asuransi," ujarnya dalam keterangan tertulis yang diterima wartawan di Lumajang, Sabtu (21/1).

Hendra mengaku telah berkoordinasi dengan pihak berwajib terkait kasus perampokan tersebut.

BACA JUGA:  Wabah PMK Gelombang 2 Mengintai Hewan Ternak, Pemkab Lumajang Genjot Vaksin

Polisi juga telah melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) serta melakukan pengejaran kepada pelaku.

"Dalam menjalankan operasional bisnisnya, BRI berkomitmen untuk mengutamakan keamanan dan kenyamanan nasabah dalam bertransaksi di Kantor/Unit Kerja BRI," ujarnya.

Wakapolres Lumajang Kompol Andi Febriyanto Ali menyebut tengah melakukan pengejaran terhadap para pelaku.

"Mudah-mudahan pelaku perampokan BRI Unit Kunir bisa segera kami tangkap," katanya. (ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Baehaqi Almutoif

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JATIM