Banjir dan Tanah Longsor di Probolinggo, BPBD Sebut Tak Ada Korban Jiwa

13 Februari 2023 02:00

GenPI.co Jatim - Bencana banjir dan tanah longsor melanda Probolinggo pada akhir pekan kemarin.

Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik BPBD Situbondo Moh Zubaidulloh mengatakan, peristiwa tersebut tidak sampai memakan korban jiwa.

"Alhamdulillah tidak ada korban. Kami mengimbau masyarakat selalu meningkatkan kewaspadaan dan memantau perkembangan cuaca," katanya, Minggu (12/2).

BACA JUGA:  Aktivitas Gunung Bromo Naik, BPBD Jatim Beri Alarm Penting Buat Warga

Sementara itu berdasarkan data yang dihimpun BPBD Probolinggo banjir dan tanah longsor melanda tiga kecamatan, yaitu Tongas, Sumberasih, Dringu, dan Leces.

Dampak banjir dan tanah longsor, ratusan rumah tergenang dan beberapa rumah terdampak longsor.

BACA JUGA:  Gunung Bromo Level Waspada, Masyarakat Jangan Masuk Area Kawah

"Longsor melanda Desa Branggah dan Lumbang di Kecamatan Lumbang serta Desa Pohsangit Ngisor di Kecamatan Wonomerto," jelasnya.

Menurutnya hujan dengan intensitas yang lama membuat banjir menggenangi sejumlah rumah penduduk di sana. (ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Fitra Herdianariestianto

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JATIM