USAID Bersama HDWI Kota Kediri Latih Penyandang Disabilitas

09 Maret 2021 23:00

Jatim.GenPI.co - Badan Pembangunan Internasional Amerika Serikat (USAID) bekerja sama dengam Himpunan Wanita Disabilitas Indonesia (HWDI) Kota Kediri memfasilitasi pelatihan bagi penyandang disabilitas. 

Direktur Proyek Jadi Pengusaha Mandiri (JAPRI) People With Disability (PWD) Mangapul Sinaga mengatakan, kerja sama dengan pemerintah daerah sebagai upaya pembangunan skill. 

BACA JUGA: Bupati Banyuwangi Wajibkan Semua Kegiatan Gunakan Produk UMKM

Ia berharap, bisa bersama-sama bisa membangun skill. "Mereka sudah melakukan usaha, bagaimana bisa menggunakan kreativitas. Mereka bisa bangun inovasi dari potensi yang mereka miliki," ujar Mangapul, Selasa (9/3). 

Untuk saat ini, kata dia, pelatihan diperuntukkan bagi mentor. Sebanyak 12 orang mentor di Kediri yang mendapat pelatihan training of trainer (TOT). 

Nantinya seluruh menrot yang sudah dilatih ini diharapkan bisa mendampingi para disabilitas untuk berdaya. 

Ketua HWDI Kota Kediri Munawaroh mengapresiasi program ini, karena sangat membantu bagi penyandang disabilitas. "Kami apresiasi karena disabilitas perempuan pun juga rentan isu apapun, terutama bidang ekonomi" katanya.

"Dengan program ini, teman-teman bisa meningkatkan usaha yang sudah berjalan selama ini dan tetap kreatif, bisa meningkatkan ekonomi," imbuhnya.

Munawaroh meminta para penyandang disabilitas terutama di Kota Kediri untuk tetap bersemangat. Kendati ada keterbatasan, tetap bisa berkarya.

BACA JUGA: Wali Kota Kediri Segera Evaluasi Rencana Pembelajaran Tatap Muka

Sementara, Kepala Bidang PPMPI, Bappeda Kota Kediri Erwin mengatakan Pemerintah Kota Kediri mendukung penuh atas terselenggaranya kegiatan tersebut.

"Acara ini sangat positif sekali, mengajarkan nilai-nilai berwirausaha untuk teman-teman dengan keterbatasan/ disabilitas. Hal ini membuktikan bahwa keterbatasan bukan berarti penghalang untuk berkreatifitas," kata dia. (ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Baehaqi Almutoif

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JATIM