Putri Pendiri NU Panaskan Bursa Ketua DPW PPP Jatim

27 Mei 2021 11:30

Jatim.GenPI.co - Nama Bupati Jombang Hj. Mundjidah Wahab mencuat sebagai salah satu nama yang dinilai cocok untuk memimpin Partai Persatuan Pembangunan (PPP) di Jawa Timur. 

Konon Ketua Umum DPP PPP, H Suharso Monoarfa disebut sudah memberikan restu kepada Hj. Mundjidah Wahab. 

BACA JUGA: Doa PPP Jatim untuk Palestina, Desak Pemerintah Lakukan Diplomasi

"Nama beliau juga dorongan dan usulan dari Ketua Umum DPP PPP, H Suharso Monoarfa," ujar politikus senior PPP Jawa Timur Mujahid Ansori, Rabu (26/5).

Ia menyebut, sosok Mundjidah memiliki kapabilitas yang mumpuni untuk memimpin partai. Bupati Jombang itu juga punya pengalaman yang cukup di pemerintahan. 

"Serta merupakan penerus dari ulama karismatik KH Abdul Wahab Chasbullah," katanya. 

Terpisah, Mundjidah mengaku siap memajukan PPP dan NU. Putri salah satu pendiri NU KH Abdul Wahab Chasbullah itu berkomitmen bersama membesarkan PPP. 

"Saya siap bukan hanya karena ada dorongan dari Pak Ketua Umum, tapi juga karena dukungan dari para kiai-kiai sepuh," katanya. 

Sementara Ketua DPC PPP Kabupaten Jember, Madini Farouq berharap Musyawarah Wilayah IX PPP Jatim yang rencananya digelar pada 31 Mei sampai 1 Juni 2021 berjalan lancar. 

BACA JUGA: Cobain 3 Makanan Berikut, Top Banget untuk Aktivitas Ranjang

Dia juga berharap muswil sesuai peraturan organisasi berlaku.

"Muswil ini menjadi momentum bangkitnya partai, khususnya di Jawa Timur. Selain itu, masih dalam suasana Syawal, semoga sebagai ajang silaturahim dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan ketat," bebernya. (ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Baehaqi Almutoif

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JATIM