Sikap BEM Unair Setelah Viral Kritikan BEM UI, Rapatkan Barisan!

01 Juli 2021 18:30

Jatim.GenPI.co - Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas Airlangga (Unair) satu suara dengan BEM Universitas Indonesia (UI) yang melontarkan kritikal kepada Presiden RI Joko Widodo. 

Ketua BEM Unair Muhammad Abdul Chaq meminta seluruh organisasi mahasiswa intra kampus untuk bersama dalam mengkritik dan memberi masukan ke pemerintah. 

BACA JUGA: Demo Depan Kantor Gubernur Jatim, BEM Nusantara Sampaikan 3 Hal

"Kami mengapresiasi sikap yang diambil BEM UI karena berani melontarkan kritik secara tegas dan vulgar," ujarnya, Rabu (30/6). 

BEM Unair, kata dia, sebenarnya juga melakukan hal serupa dengan UI. Seperti, melakukan kajian terhadap isu-isu aktual dan kebijakan pemerintah. 

Chaq mengaku secara rutin melakukan kajian terhadap sejumlah kebijakan pemerintah. 

"Termasuk salah satunya melakukan unggahan sebagai bentuk dukungan," kata dia. 

Sebelumnya, BEM UI mengkritik Presiden Joko Widodo melalui akun Twitter @BEMUI_Official. Dalam unggahannya, BEM UI mencantumkan foto bertuliskan Jokowi: The King of Lip Service. 

Unggahan tersebut lantas mendapat tanggapan beragam dari sejumlah kalangan, termasuk oleh pihak kampus yang memanggil pengurus BEM UI. 

Chaq menilai tindakan kampus terlalu reaksioner kepada pengurus BEM UI. 

Menurutnya, hal tersebut merupakan pembatasan terhadap pikiran kritis dan kebebasan berekspresi di kalangan mahasiswa. 

"Kampus seharusnya menjadi ruang yang menjamin itu. Jika ada substansi yang keliru maka buatkan ruang-ruang dialogis agar publik semakin teredukasi," kata dia. 

BACA JUGA: Nico Tak Bisa Berkilah Lagi Setelah Diperlihatkan Ini Oleh Polisi

Chaq juga menanggapi banyaknya yang kontra kepada postingan tersebut. Ia melihat hal itu sebagai kepanikan. 

Banyak dugaan yang menyebut bahwa yang menyerang Leon Alvinda Putra Cs adalah buzzer. (jpnn/genpi)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Baehaqi Almutoif

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JATIM