10 Ambulans di RSD Soebandi Jadi Ruang Pasien Covid-19

12 Juli 2021 12:30

Jatim.GenPI.co - Rumah Sakit Daerah (RSD) dr. Soebandi Jember, Jawa Timur menyiagakan 10 ambulans di halaman rumah sakit karena seluruh tempat tidur pasien Covid-19 penuh.

"Seluruh tempat tidur di ruangan isolasi sebanyak 120 tempat tidur sudah terisi dan begitu juga dengan tempat tidur di tenda darurat yang difungsikan sebagai IGD pasien Covid-19 sebanyak 10 tempat tidur juga penuh," kata Wakil Direktur SDM dan Pendidikan RSD dr. Soebandi Jember drg. Arief Setiyoargo, Minggu (11/7) kemarin malam.

BACA JUGA: Warga Kurang Mampu di Pamekasan Dapat Bantuan Sembako

10 ambulans desa yang saat ini disigakan di halaman rumah sakit untuk mengantisipasi lonjakan pasien Covid-19.

"Awalnya sebagian pasien Covid-19 yang tidak mendapatkan kamar di ruang isolasi dirawat di selasar rumah sakit karena semua tempat tidur penuh, sehingga untuk sementara mereka dirawat di mobil ambulans dengan perlengkapan medis yang memadai," tuturnya.

BACA JUGA: Peserta Vaksin Pelajar Menangis Takut Disuntik, Gak Sakit Kok

Ia menjelaskan tingkat keterisian tempat tidur rumah sakit atau bed occupancy rate (BOR) di RSD dr Soebandi Jember sudah mencapai 100 persen, sehingga pasien Covid-19 yang baru akan dirawat di ambulans desa yang disiagakan di halaman rumah sakit.

"Pasien dirawat sementara di ambulans karena hasil swab antigennya positif, sehingga pihak rumah sakit melakukan pemeriksaan lebih lengkap dan melalukan tes usap PCR, sehingga mereka transit dulu di ambulans sambil menunggu adanya kamar kosong," katanya. (ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Fitra Herdianariestianto

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JATIM