Sejuknya Tempat Isoman Pemkab Pasuruan, Sediakan Hotel di Prigen

15 Juli 2021 10:00

Jatim.GenPI.co - Pemkab Pasuruan bekerjasama dengan sejumlah hotel di wilayah Prigen untuk dijadikan ruang isolasi. 

Sampai saat ini sudah dua hotel, yakni Permata Baru dan Pinus Garden yang digunakan sebagai tempat isolasi mandiri (isoman).

BACA JUGA: Rumah Sakit Penuh, Sejumlah Hotel di Surabaya jadi Tempat Isolasi

Sekretaris Satgas Penanganan Covid-19 Kabupaten Pasuruan, Anang Saiful Wijaya mengatakan, hotel-hotel tersebut digunakan untuk tempat isolasi pasien dengan gejala gejala ringan. 

“Pembagiannya sudah jelas. Untuk yang di Permata Biru, semuanya ditanggung Pemkab. Sedangkan yang di Pinus Garden, biaya penginapan ditanggung perusahaan," ujarnya mengutip dari laman Pemkab Pasuruan. 

Khusus untuk Hotel Pinus Garden, hanya difungsikan untuk karantina karyawan perusahaan. Sehingga seluruh biaya ditanggung perusahaan. 

Hanya pengobatan yang ditanggung Pemkab Pasuruan. "Untuk obat-obatan, vitamin dan pengawasan dokter/perawat, semuanya Pemkab Pasuruan yang mencovernya,” tegasnya. 

BACA JUGA: GOR Indoor GBT Surabaya Segera Disulap jadi Rumah Sakit Darurat

Anang berharap semakin banyak hotel-hotel di Kecamatan Prigen yang mau dijadikan rumah isolasi bagi karyawan perusahaan terpapar Covid-19. 

“Sesuai petunjuk Bupati Irsyad Yusuf bahwasanya diharapkan sampai 6 atau 7 hotel yang mau dijadikan rumah isolasi," tegasnya. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Baehaqi Almutoif

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co JATIM