PDIP Tulungagung Siapkan 2 Nama untuk Wakil Bupati

22 Maret 2021 03:00

Jatim.GenPI.co - PDI Perjuangan menyiapkan dua nama yang akan diajukan sebagai Calon Wakil Bupati Tulungagung. 

Ketua DPC PDI Perjuangan Tulungagung Susilowati mengatakan, dua nama bakal calon yang sudah lolos penjaringan di DPP PDIP yakni Gutut Sunu Wibowo dan Bambang Agus Susetyo. 

BACA JUGA: Ditempati Deklarasi Puan-Moeldoko, Ketua PDIP Jatim Justru Berang

"Instruksi dari DPP agar kedua calon tersebut melakukan komunikasi atau lobi-lobi politik dengan fraksi dari partai politik lain di DPRD Tulungagung," ujar Susilowati, Minggu (21/3). 

Dua nama itu, kata dia, sudah final. DPP PDI Perjuangan telah mengeluarkan surat instruksi bernomor 2697/IN/DPP/III/2021 tertanggal 18 Maret 2021 terkait usulan dua nama tersebut. 

Tinggal sekarang, sesuai instruksi dari DPP, pengurus cabang untuk segera melakukan komunikasi dengan partai politik pengusung lainnya. 

Posisi Wakil Bupati Tulungagung saat ini kosong, setelah Maryoto Birowo naik menjadi Bupati Tulungagung menggantikan Sahri Mulyo. 

BACA JUGA: Gandeng Untag Fraksi PDIP Ingin Anggota DPRD Jatim S1 S2

Sahri diketahui harus dicopot karena harus berurusan dengan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Sahri yang sempat dilantik langsung dicopot kembali oleh Kemendagri. 

Sahri Mulyo-Maryoto Birowo terpilih bupati dan wakil bupati Tulungagung 2019-2023. Keduanya diusung PDI Perjuangan dan NasDem. (ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Baehaqi Almutoif

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JATIM