Daerah di Jawa Timur Level 1 Semakin Banyak, Berikut Daftarnya

23 September 2021 18:00

Jatim.GenPI.co - Covid-19 di Jawa Timur kembali mengalami tren membaik. Sebanyak 21 kabupaten/kota sudah dinyatakan masuk PPKM level 1.

Daerah tersebut yakni, Kabupaten Tuban, Sumenep, Situbondo, Sidoarjo, Sampang, Pasuruan, Pamekasan, Pacitan, Magetan, Lamongan.

Kemudian, Kota Surabaya, Kota Pasuruan, Kota Kediri, Kota Batu, Kabupaten Kediri, Jombang, Jember, Gresik, Bondowoso, Bojonegoro, dan Banyuwangi.

BACA JUGA:  Surabaya Sudah Level 1, Eri Cahyadi Fokus Target Berikutnya

Peralihan level itu berdasarkan hasil assesmen dari Kementrian Kesehatan (Kemenkes), per tanggal 21 September 2021.

Sedangkan 17 kabupaten/kota di Jawa Timur lainnya sudah dinyatakan berlevel 2. Di antaranya, Tulungagung, Trenggalek, Probolinggo, Ponorogo, Ngawi, Nganjuk, Mojokerto, Malang, Madiun, dan Lumajang.

BACA JUGA:  Jawa Timur Masuk Level 1, Awas Jangan Euforia Berlebihan

Lalu, Kota Probolinggo, Kota Mojokerto, Kota Malang, Kota Madiun, Kota Blitar, Kabupaten Blitar, dan Bangkalan.

"Alhamdulillah, selain zonasi 100 persen berada pada zona kuning, jumlah kabupaten/kota yang berada pada level 1 menjadi 21 kabupaten/kota. Terima kasih atas kerjasama semua pihak dan komponen masyarakat," kata Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa tertulis.

BACA JUGA:  300 Nakes Meluncur ke Sidoarjo, Target Surabaya Raya Level 1

Terkait capaian vaksinasi, di Jawa Timur ada 5 wilayah dengan persentase tertinggi. Yaitu Kota Mojokerto (dosis pertama 122,41 persen, dosis kedua 73,68 persen), dan Kota Surabaya (dosis pertama 103,80 persen, dosis kedua 65,86 persen).

Kota Kediri (dosis pertama 99,56 persen, dosis kedua 54,34 persen), Kota Blitar (dosis pertama 87,04 persen, dosis kedua 53,84 persen), dan Kota Madiun (dosis pertama 78,71 persen, dosis kedua 49,70 persen).

"Terima kasih gotong royong dan sinerginya dari berbagai pihak, sehingga capaian vaksinasi di Jatim sudah mencapai 19.727.057 orang. Insyaallah percepatan vaksinasi terus kami lakukan," ujarnya. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Baehaqi Almutoif Reporter: Ananto pradana

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JATIM