Nabila, Mahasiswa Baru Kedokteran Unair Termuda

27 Maret 2021 06:00

Jatim.GenPI.co - Rizqi Nabila Ramadhani, siswi SMAN 1 Ponorogo itu diterima di Fakultas Kedokteran (FK) Universitas Airlangga (Unair) jalur SNMPTN. 

Yang istimewa, baru menginjak 15 tahun 8 bulan. Ia dinoatkan sebagai mahasiswa termuda yang diterima di Unair. 

BACA JUGA: Keren Cak! 4 Mahasiswa Ini Diterima di Unair Meski Masih 16 Tahun

Apabila pada umumnya seseorang membutuhkan waktu 12 tahun menyelesaikan sekolah dari SD sampai SMA, Nabila hanya butuh waktu 10 tahun. 

"Waktu masuk program akselerasi, saya dituntut untuk belajar cepat. Harus greget dan mau belajar sendiri," ujar Nabila dikutip dari laman new.uniar.ac.id, Jumat (26/3).

Nabila memang harus menghabiskan waktunya untuk belajar. Usai sekolah Nabila langsung mengikuti les di dua bimbingan belajar sekaligus. Ia juga masih ikut les privat di rumahnya.

Beberapa siswa mungkin akan menganggap rutinitas tersebut sangat berat. Namun tidak halnya dengan Nabila.

“Kelihatannya memang berat, tapi saya malah tertarik untuk memperjuangkan itu. Saya ingin sukses di usia muda," katanya. 

Semangat belajarnya juga ditunjang dengan hobi membaca yag sudah dipupuk sejak SD. 

Nabila selalu menghabiskan waktunya untuk membaca buku-buku pelajaran maupun motivasi. 

Namun salah satu sosok yang juga berperan besar dalam prestasi Nabila di SNMPTN adalah sang ibu yang seorang guru. 

BACA JUGA: FKG Unair Syaratkan Peserta Pratikum Menggunakan APD

"Mama yang selalu menemani waktu belajar, waktu capek, mendengar keluh kesah, semuanya mama," tegasnya. 

"Begitu pula ayah yang kerja di Surabaya, pulang seminggu sekali, tapi aktif bertanya progres belajar,” imbuhnya. (ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Baehaqi Almutoif

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JATIM