Level 1 Salebration Pesta Diskon Kota Surabaya yang Tertunda

11 November 2021 13:00

GenPI.co Jatim - Pemkot Surabaya resmi membuka event diskon besar-besar bertajuk Level 1 Salebration di Tunjungan Plaza, Rabu (10/11).

Tersedia diskon hingga 70 persen. Tercatat sebanyak 27 mal di Kota Surabaya yang turut menggelar acara tersebut.

Wali Kota Surabaya, Eri Cahyadi mengatakan, sebenarnya Surabaya punya event serupa yang digelar pada bulan Mei atau saat peringatan hari jadi Kota Pahlawan.

BACA JUGA:  Level 1 Salebration Banjir Diskon di Mal Surabaya, Cek Tanggalnya

Namun hal itu terpaksa ditunda, sebab kala itu kondisi pandemi sedang tinggi-tingginya.

"Dulu surabaya sale di HUT Surabaya. tapi saat HUT kemarin, kita gak bisa lakukan karena lagi puncaknya covid," kata Eri.

BACA JUGA:  Level 1 Salebration, Upaya Menyelamatkan Ekonomi Surabaya

Eri mengungkapkan, antusias pemilik tenant dikatanya tinggi. Informasi itu dirinya dapatkan dari Asosiasi Penglola Pusat Belanja Indonesia (APPBI) Jawa Timur.

"Antusiasnya tinggi dan luar biasa. Ulang tahun Surabaya yang gak ada sale bisa dilakukan di Hari Pahlawan," jelasnya.

BACA JUGA:  Daftar Mal di Surabaya yang Sediakan Diskon Level 1 Salebration

Ia berharap dengan digelarnya Level 1 Salebration bisa mempercepat upaya pemulihan ekonomi. Lantaran selama kondisi pandemi, pemilik tenant maupun pelaku usaha mengalami dampak yang signifikan.

Event ini juga merupakan tindaklanjut dari Surabaya Fashion Week (SFW) yang digelar pada 31 Oktober-7 November 2021 lalu.

"Daya beli masyarakat bisa mencukupi, sehingga perekonomian meningkat. Ini tindaklanjut dari UMKM kemarin dan berama-sama pengusaha ikut juga," imbuhnya.

Sementara itu Ketua APPBI Jawa Timur, Sutandi Purnomosidi menyebut, sebenarnya rencana awal yakni dengan menggelar Surabaya Shoping Festival (SSF), tetapi hal itu tak bisa dilakukan lantaran event tersebut hanya dikhususkan untuk hari jadi Kota Surabaya saja.

Di sisi lain dirinya mengaku jika tak ada target penjualan khusus. Level 1 Salebration ini sebagai momen dari para pengusaha retail untuk melakukan cuci gudang.

"Ini momen dari retailer untuk cuci gudang. karena 2 tahun barang mereka numpuk," jelasnya. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Baehaqi Almutoif Reporter: Ananto pradana

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JATIM