Minyak Goreng Siap Diedarkan di Malang Raya, Hamdalah

Minyak Goreng Siap Diedarkan di Malang Raya, Hamdalah - GenPI.co JATIM
Ribuan Karton dus minyak goreng siap edar di wilayah Malang Raya. (Foto: M. Ubaidillah/GenPI.co Jatim)

GenPI.co Jatim - Masyarakat di Malang Raya tidak perlu khawatir kekurangan minyak goreng, sebab dalam waktu dekat ini akan ada ribuan karton yang akan segera didistribusikan.

Kapolsek Singosari Kompol Achmad Rubial turun langsung ke beberapa gudang distributor minyak goreng. Hasil pantauannya dia melaporkan ada sebanyak 40.000 karton dus minyak goreng ketersedian pasokan minyak.

"Tadi siang (kemarin red) saya ke PT Subur di Desa Toyomerto Kecamatan Singosari terdapat empat puluh ribu karton minyak goreng siap diedarkan," ucapnya, Kamis, (17/3).

BACA JUGA:  UMKM Surabaya Kian Berkibar, 17 Ribu Pengusaha Kantongi NIB

Menurutnya harga minyak goreng yang mengalami kenaikan sudah terasa pada sesama distributor, belum kepada konsumen.

Harga satu per satu liter minyak goreng dibanderol dengan harga Rp21.800.

BACA JUGA:  BRI Dukung Langkah OJK Soal Fintech, Regulasi yang Sudah Ditunggu

"Harga minyak goreng salah satu merk itu berkisar dua puluh satu ribuan, itu baru harga distributor, lain di pasar," lanjutnya.

Menurutnya, PT Subur sebagai distributor yang cukup lama, pemiliknya mengakui bahwa ada banyak pengurangan pasokan minyak goreng yang masuk.
Jika dalam mementum normal sebulan bisa 70.000 (tujuh puluh ribu) dus karton, namun sekarang hanya 40.000 karton dus.

BACA JUGA:  Harga Minyak Goreng Melambung, Wali Kota Malang Lakukan Manuver

"Memang ada kekurangan pasokan," tuturnya. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya