Kenali Pengaruh Diabetes pada Mata, Ahli Sarankan Rutin Periksa

Kenali Pengaruh Diabetes pada Mata, Ahli Sarankan Rutin Periksa - GenPI.co JATIM
Ilustrasi pemeriksaan mata. Foto: leungchopan/Evanto Elements.

GenPI.co Jatim - Penderita diabetes disarankan untuk rutin memeriksakan diri ke poli mata. Tingginya glukoma bisa mengakibatkan kebutaan.

Dokter Spesialis Mata RSUD dr Iskak, dr Hera Lesmana mengatakan, diabetes berhubungan erat dengan mata.

"Hampir sebagian besar pasien diabetes mengalami masalah pada penglihatan. Untuk kasus berat pasien bisa mengakibatkan pendarahan dan komplikasi,” ujarnya, Kamis (12/1).

BACA JUGA:  Ketahui Tanda-Tanda Diabetes pada Anak

Dia mengungkapkan, gejala yang umum dialami pasien diabetes, di antaranya mata menjadi kering, penglihatan berkurang, muncul katarak, bahkan hingga mengakibatkan pendarahan.

“Semua gejala yang dialami pasien ini berujung pada penurunan fungsi mata dan imbasnya penglihatan semakin terganggu dan menurun,” katanya.

BACA JUGA:  Penderita Diabetes Bisa Gemukkan Badan, Asalkan

Karenanya, penting bagi penderita diabetes untuk mendeteksi dini gangguan pada saraf mata.

Diagnosis awal dapat membantu mengurangi komplikasi lain akibat diabetes.

BACA JUGA:  Manfaat Dasyat Daun Keji Beling, Diabetes Rontok

“Misalnya, pasien hanya mengalami gejala mata kering, ini masih bisa diatasi dengan diberi obat dan konsultasi rutin. Namun, kalau dibiarkan tentu gejala ini bisa berakibat pada gejala lain yang lebih berat,” tegasnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya