
GenPI.co Jatim - Penyanyi dangdut Ayu Ting Ting merayakan Hari Raya Iduladha pada Sabtu (9/7) kemarin.
Pelantun Alamat Palsu itu mengungkapkan alasannya kenapa merayakan Iduladha kemarin.
"Kita, kan, punya ajaran beda-beda maksudnya," katanya dikutip dari JPNN, Minggu (10/7).
BACA JUGA: Tips Memotret Pakai Telepon Selular, Hasilnya Seperti Profesional
Ayu Ting Ting merayakan Iduladha pada Sabtu (9/7) karena menghitung wukuf di Arafah.
"Ayah sama ibu, mereka hitungnya wukuf setelah di Arafah. Jadi, hitung, ikut dari sana saja," lanjutnya.
BACA JUGA: 4 Tips Mengolah Daging Kurban Menurut Dosen Gizi Unusa
Penyanyi asal Depok, Jawa Barat itu menjalankan ibadah salat Iduladha di rumahnya yang diimami oleh kakak dari sang ayah.
"Iya, salat kami di rumah, sama keluarga semua," ujarnya.
BACA JUGA: Denny Darko Ramal Pasangan Ayu Ting Ting, Sosoknya Tak Terduga
Setelah selesai salat Iduladha, dia langsung melaksanakan pemotongan hewan kurban.
Artikel ini sudah tayang di JPNN.com dengan judul: Terungkap, Ini Alasan Ayu Ting Ting Pilih Lebaran Iduladha Lebih Awal, Oalah Artikel ini telah tayang di JPNN.com dengan judul "Terungkap, Ini Alasan Ayu Ting Ting Pilih Lebaran Iduladha Lebih Awal, Oalah", https://www.jpnn.com/news/terungkap-ini-alasan-ayu-ting-ting-pilih-lebaran-iduladha-lebih-awal-oalah
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News