
Jatim.GenPI.co - Daun jambu biji memiliki banyak manfaat. Salah satunya kandungan tinggi aktioksidan yang tedapat pada ekstrak daun jambu biji.
Dilansir dari news.unair.ac.id, hasil sejumlah penelitian menujukkan jambu biji memiliki kandungan aktioksidan yang cukup bagus bagi tubuh.
BACA JUGA: Tahukah Ladies, Perempuan Lebih Rentan Gangguan Kesehatan Mental
Senyawa aktif dari gugus fenolic seperti protocatechuic acid, ferulic acid, quercetin, guavin B, ascorbic acid, gallic acid, dan caffeic acid berperan sebagai antioksidan.
Penelitian lainnya menyebutkan senyawa antioksidan dari polifenolik memiliki peran mereduksi dan menangkap radikal bebas.
Ngoula juga pernah meneliti manfaat daun biji pada tahun 2017, dari uji coba cavie jantan, daun jambu biji dapat mengurangi laju radikal bebas.
Daun jambu biji berfungsi memutus rantai pembentukan radikal peroksil dan dapat mencegah terjadinya stress oksidatif, akibat ketidakseimbangan antioksidan dan radikal bebas.
BACA JUGA: Cegah Kecurangan Peserta, Panitia UTBK UB Pasang Metal Detektor
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News